Jakarta (ANTARA) - Konsep pertanian hidroponik dinilai merupakan salah satu solusi guna mengatasi keterbatasan lahan pertanian, terlebih dalam menghadapi ancaman seperti perubahan iklim.
Koordinator Nasional Koalisi Rakyat untuk Kedaulatan Pangan Said Abdullah kepada Antara di Jakarta, Senin, mengatakan sepakat bahwa hidroponik merupakan solusi terhadap persoalan sempitnya lahan dalam bercocok tanam.
Baca juga: Mengenal tanaman hidroponik yang semakin digemari warga Kota Pontianak
"Lahan di perkotaan juga terbatas," kata Said Abdullah.
Pertanian hidroponik adalah metode menanam tanpa menggunakan media tanah tetapi melalui cairan bernutrisi.
Meski hidroponik dinilai tidak akan dapat memenuhi semua kebutuhan terhadap pangan, lanjutnya, tetapi setidaknya akan dapat mengurangi ketergantungan kepada pasokan dari mekanisme pasar konvensional.
Baca juga: Puluhan Ibu di Pangkalan Kerinci Ikuti Pelatihan Hidroponik
Selain itu, ujar dia, hidroponik juga dinilai baik antara lain dari sisi kualitas karena dapat diketahui secara lebih tepat mengenai bagaimana cara untuk memproduksinya.
Apalagi, Said mengingatkan bahwa bila dilihat dari variabel keberlanjutan pangan, kualitas agroekosistem masih rendah.
"Hal ini sejalan dengan berbagai temuan dan kajian terkait kualitas agroekosistem. Salah satunya di lahan pertanian sawah, kandungan bahan organik sudah di bawah 1 persen padahal harusnya di atas itu, akibat jangka panjang penggunaan pupuk kimia sintetis," kata Koordinator Nasional Koalisi Rakyat untuk Kedaulatan Pangan.
Baca juga: Disdik Pekanbaru Populerkan Taman Hidroponik
Untuk itu, ia mengemukakan bahwa sejumlah hal yang perlu dilakukan antara lain memperkuat kapasitas dan kesadaran petani dalam mempraktekkan pola budidaya yang ramah lingkungan dan berkelanjutan, sehingga dibutuhkan pendampingan dan pelatihan bagi mereka.
Said juga menyoroti masih adanya regulasi yang berpotensi melemahkan ekosistem misalnya peraturan tentang pestisida yang dinilai masih bebas.
Berita Lainnya
UNIFIL berduka atas tewasnya petugas penjaga perdamaian akibat tabrakan di Lebanon
16 November 2024 16:25 WIB
Indonesia mulai integrasikan bioenergi dan CCS guna kurangi emisi karbon
16 November 2024 16:10 WIB
Presiden China Xi Jinping ajak anggota APEC promosikan ekonomi inklusif
16 November 2024 15:57 WIB
Mike Tyson kalah dari Paul Jake dalam pertarungan selama delapan ronde
16 November 2024 15:49 WIB
BPBD DKI sebut genangan banjir rob di Jakarta Utara mulai berangsur turun
16 November 2024 15:25 WIB
Ketua MPR Ahmad Muzani lelang 1 ton sapi untuk disumbangkan korban Gunung Lewotobi
16 November 2024 15:10 WIB
Presiden Prabowo: APEC harus jadi model solidaritas dan kolaborasi Asia Pasifik
16 November 2024 14:49 WIB
Nelayan di Flores Timur NTT mulai lakukan aktivitas memancing
16 November 2024 14:01 WIB