Pemkab Bengkalis siapkan rumah sakit darurat pasien COVID-19

id Pemkab Bengkalis,covid bengkalis,bengkalis

Pemkab Bengkalis siapkan rumah sakit darurat pasien COVID-19

Sekretais Daerah (Sekda) Bengkalis didampingi Forkopimda dan Kepala SKPD memimpin rapat penanganan COVID-19 secara virtual bersam Gubernur Riau, Rabu (11/8/21). (ANTARA/Alfisnardo)

Bengkalis (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis, Provinsi Riau, saat ini sedang menyiapkan rumah sakit darurat dan sejumlah gedung di Kecamatan Rupat Utara yang diperuntukkan sebagai tempat perawatan dan isolasi terpadu terhadap pasien COVID-19.

"Untuk Rumah Sakit darurat penanganandan perawatan pasien serta pasien isolasi COVID-19 kita persiapkan di Kecamatan rupat Utara," ujar Sekretaris Daerah (Sekda) Bengkalis Bustami HY ketika melakukan rapat bersama Gubri dan Forkopimda secar virtual, Rabu (11/8).

Untuk wilayah di Kecamatan Duri, kata Sekda sedang diupayakan ketersediaan tempat isolasi di Wisma Harfiah dan penambahan tempat tidur Rumah Sakit eks PT CPI. Sedangkan untuk pulau Bengkalis sedang mempersiapkan wisma atlet dan gedung LAMR Kabupaten dan Kecamatan.

"Saat ini tempat perawatan yang sudah siap pakai adalah Balai Diklat BKPPP, Balai Latihan Kerja Industri serta Puskesmas baru yang berada di Desa Meskom dan Desa Sungai Alam," terangnya.

Terkait vaksinasi, antusias masyarakat cukup tinggi, namun penerima vaksin kedua masih tergolong rendah, untuk itu ketersediaan vaksin ke depan diprioritaskan untuk mereka yang sudah divaksin tahap pertama.

"Alhamdulillah seminggu terakhir kasus COVID-19 di Kabupaten Bengkalis menurun, soal ketersediaan obat-obatan dan oksigen masih tersedia untuk 20 hari ke depan," ungkap Bustami.

Baca juga: Resmikan Pondok Pesantren Sholawat, ini harapan Bupati Bengkalis

Baca juga: Desa Wonosari berlakukan PPKM skala Mikro