AFC: Tak Dianggap Timor Leste PSSI Terlecut Berprestasi

id afc tak, dianggap timor, leste pssi, terlecut berprestasi

AFC: Tak Dianggap Timor Leste PSSI Terlecut Berprestasi

Pekanbaru, (antarariau) - Ketua PSSI Djohar Arifin menyatakan keremehan Tim Nasional Timor Leste terhadap Garuda Muda dalam laga Piala Asia (AFC) U-22 merupakan "cambuk positif" untuk Indonesia bangkit dan memenangkan pertandingan.

"Remehnya Timor Leste dengan Timnas Muda karena sebelumnya memang kita sempat dikalahkan , termasuk juga dengan Singapura pada kesempatan sebelumnya," kata Ketua Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Djohar Arifin di Pekanbaru, Kamis.

Namun menurutnya bukan berarti Timnas "Merah Putih" harus menyerah dan melemah. Keremehan Timor Leste dan Singapura harusnya menjadi memotifasi Timnas Indonesia agar tambil optimal dan memenangan pertandingan nantinya.

Saat ini, demikian Djohar, pernyataan apapun bisa terucap, namun bukan berarti Timnas Indonesia harus menanggapinya dengan negatif.

"Harapannya adalah, bagaimana keremehan ini menjadi tantangan untuk Timnas Indonesia agar berbaik baik sehingga menguasai pertandingan dan unggul dalam tiap pertemuan. Kalau perlu Astralia dan Jepang yang diunggulkan kita kalahkan," katanya.

Tim Nasional Timor Leste pada jumpa pers sebelumnya, Rabu (4/7) terkesan meremehkan Timnas Indonesia dalam ajang kualifikasi Piala Asian Football Confederation (AFC) U-22 yang rencananya akan diselenggarakan di Pekanbaru, Riau, pada 5-15 Juli 2012.

Team Manager Timor Leste Orlando Marques Henriques Mendes dalam jumpa persnya di salah satu hotel berbintang di Pekanbaru kepada wartawan menyatakan Timnas Garuda Muda tidak masih belum masuk pada daftar sebuah tim yang ditakuti oleh pasukannya.

"Kami hanya memperhitungkan tim unggulan seperti Australia dan Jepang," kata Orlando.

Tanggapan Orlando yang terkesan remeh terhadap anak asuh Aji Santoso tersebut kemudian memancing banyak jurnalis yang hadir dalam pertemuan resmi tersebut.

Sejumlah kalangan pers perlahan "menghujani" Orlando dengan berbagai pertanyaan seputar keremehannya terhadap pasukan "Merah Putih".

Tidak hanya Timor Leste, pelatih Timnas Singapura, Mike Wong Mun Heng, yang juga menghadiri temu wartawan juga menganggap Indonesia bukan merupakan sebuah musuh pertandingan yang berat.

Namun Mike tidak memungkiri dan menyarankan agar pasukan muda asuhannya dapat mewaspadai lini depan Timnas Indonesia yang dipandang lumayan tajam.