Bengkalis (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bengkalis akhirnya menetapkan sebanyak 45 anggota DPRD yang terpilih pada Pemilu 2024 pada pleno yang digelar pada Kamis (2/5) malam.
Rapat pleno penetapan anggota DPRD Bengkalis Riau ini sempat berjalan alot dan diskor saat dipimpin Ketua KPU Bengkalis Agung Kurniawan saat membacakan langsung perolehan kursi anggota DPRD Bengkalis.
Perwakilan peserta Pemilu dari partai Gerindra keluar dari sidang pleno dan mereka memilih keluar karena KPU tidak mengakomodir lebih lanjut permintaan mereka agar pleno terlebih dahulu ditunda karena adanya permasalahan laporan dana kampanye PPP yang dinyatakan tidak patuh pengumuman sebelumnya dari KPU Bengkalis
Meski sempat mencuat Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tidak melaporkan Penyampaian Laporan Penerimaan dan Pengeluaran Dana Kampanye (LPPDK), ketua KPU Bengkalis Agung Kurniawan mengatakan bahwa semua partai sudah melaporkan dana kampanye sesuai batas waktu yang ditentukan.
“Tadi malam sudah kami putuskan dan kami tetapkan perolehan kursi calon-calon yang terpilih. pada saat pleno memang ada dinamika sedikit, bantahan dari salah satu partai gerindra, namun akhirnya sudah kami tetapkan,” kata Agung ketika dihubungi, Jumat (3/5).
Terkait PPP Agung Kuriawan juga menjelaskan bahwa PPP melaporkan dana kampanye tepat pada 29 Februari sesuai dengan batas waktu. diakuinya memang ada perbaikan yang dilakukan PPP dan itu kesalahan teknis dari admin KPU Bengkalis.
“Kalau dari pencermatan hasil laporan dana kampanye PPP sudah melaporkan tanggal 29 Februari itu, sesuai dengan batas akhir, hanya saja setelah tanggal itu PPP melakukan perbaikan yang sebenarnya tidak bisa dilakukan, karena ada kesalahan teknis dari admin kami jadi tercatatlah itu di tanggal 20 Maret. tetapi intinya seluruh partai peserta pemilu sudah melaporkan sebelum batas waktu termasuk partai PPP,” jelas Agung.
Katanya lagi, dari kami laporan itu melalui kantor Akuntan publik yang ditunjuk oleh KPU, ada bukti tanda terima bahwa seluruh partai politik termasuk PPP melaporkan, penetapannya sudah final 45 kursi.” pungkas Agung.
Adapun urutan Parpol dengan perolehan suara terbanyak adalah PDIP (70.321), Nasdem (41.984), Gerindra (32.910), PKS (28.578) dan otomatis keempat partai politik menjadi pimpinan DPRD Kabupaten Bengkalis.
Berita Lainnya
Peserta Pilkada Bengkalis jalani psikotes di Pekanbaru
02 September 2024 18:57 WIB
Dua calon bakal bertarung di Pilkada Bengkalis
30 August 2024 20:21 WIB
Gunakan becak motor, Kasmarni-Bagus Santoso daftar ke KPU Bengkalis
29 August 2024 23:50 WIB
Pajak Bengkalis sosialisasi perpajakan bersama KPU
19 August 2024 11:28 WIB
KPU luncurkan maskot Pilkada Bengkalis, Bupati : Jangan simbol semata
26 June 2024 12:16 WIB
Sembilan kursi DPRD dapil satu Bengkalis banyak diisi wajah baru
04 March 2024 17:45 WIB
Diduga terjadi kecurangan, KPU Bengkalis gelar PSU di dua TPS
16 February 2024 15:50 WIB
KPU dan Bawaslu sambangi KONI Bengkalis terkait pengurusnya yang nyaleg
12 September 2023 16:09 WIB