Jakarta (ANTARA) - Setelah meluncurkan tiga perangkat secara resmi di Indonesia pada kuartal ketiga tahun ini, Oppo telah berencana untuk menghadirkan ponsel baru awal bulan depan.
"Amunisi kami di tahun ini belum habis, kami akan memperkenalkan setidaknya lebih dari 1 produk baru di kuartal 4 ini. Di mana saat ini ada satu produk yang sudah kami persiapkan untuk meluncur di awal kuartal 4," ujar PR Manager Oppo Indonesia, Aryo Meidianto, dalam keterangan tertulis, Senin.
Baca juga: Instagram kemungkinan akan kenakan biaya pasang tautan di "caption"?
Lebih lanjut, Aryo menjelaskan salah satu keunggulan dari ponsel terbarunya itu akan membawa fitur-fitur populer yang sudah diperkenalkan sebelumnya pada produk menengah atas.
"Kami sangat yakin produk ini akan mendapat sambutan baik dari konsumen sama seperti Reno4," kata Aryo menambahkan.
Hasil tangkap layar perangkat Oppo di situs resmi Kemenperin. (tkdn.kemenperin.go.id)
Oppo masih enggan mengungkap produk terbarunya itu. Namun, produk yang akan diluncurkan Oppo tersebut telah tercatat secara resmi pada situs sertifikasi postel Kementerian Komunikasi dan Informatika dan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) Kementerian Perindustrian.
Dalam situs sertifikasi postel Kominfo, tercatat model perangkat CPH2209 dengan nomor 69617/SDPPI/2020 telah mengantongi sertifikat resmi yang berlaku hingga 10 Agustus 2023.
Sementara, pada situs TKDN Kemenperin, produk ini telah didaftarkan sejak 28 Juli 2020 yang lalu dan mendapatkan nilai TKDN sebesar 31,85 persen.
Hingga kuartal ketiga tahun ini, Oppo setidaknya sudah memperkenalkan enam series A, empat Reno series dan dua Find X2 series di Indonesia.
Baca juga: Xiaomi sudah tambah paten baru terkait "blokir panggilan"
Baca juga: Viro akan rilis seri Y20, baterai 5.000mAh
Pewarta: Arindra Meodia
Berita Lainnya
UNIFIL berduka atas tewasnya petugas penjaga perdamaian akibat tabrakan di Lebanon
16 November 2024 16:25 WIB
Indonesia mulai integrasikan bioenergi dan CCS guna kurangi emisi karbon
16 November 2024 16:10 WIB
Presiden China Xi Jinping ajak anggota APEC promosikan ekonomi inklusif
16 November 2024 15:57 WIB
Mike Tyson kalah dari Paul Jake dalam pertarungan selama delapan ronde
16 November 2024 15:49 WIB
BPBD DKI sebut genangan banjir rob di Jakarta Utara mulai berangsur turun
16 November 2024 15:25 WIB
Ketua MPR Ahmad Muzani lelang 1 ton sapi untuk disumbangkan korban Gunung Lewotobi
16 November 2024 15:10 WIB
Presiden Prabowo: APEC harus jadi model solidaritas dan kolaborasi Asia Pasifik
16 November 2024 14:49 WIB
Nelayan di Flores Timur NTT mulai lakukan aktivitas memancing
16 November 2024 14:01 WIB