Jakarta (ANTARA) - Sebanyak empat ranjau telah ditanam di luar rumah terduga teroris Husain alias Abu Hamzah di Jalan KH Ahmad Dahlan, Sibolga Sambas, Sibolga, sebelum Tim Densus 88 Antiteror Polri akan menangkap Abu Hamzah.
"Bom yang tertanam di halaman itu bom ranjau yang kemarin sempat meledak dan salah satunya melukai anggota kami pada saat melakukan upaya paksa masuk ke dalam. Itu dari empat," ujar Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo di Gedung Mabes Polri, Jakarta, Kamis.
Ranjau yang ditanam di depan, samping dan belakang rumah itu dipersiapkan untuk personel kepolisian yang akan memasuki rumah.
Baca juga: Istri terduga teroris Sibolga meledakan diri di kediamannya
Diduga Abu Hamzah dan istrinya, Solimah, langsung mempersiapkan bom itu setelah mendengar kabar penangkapan terduga teroris R di Lampung sebelumnya.
"Mereka sudah yakin akan terendus. Oleh karenanya mereka mempersiapkan diri apabila ada upaya paksa dilakukan kepada kelompok mereka, bentuk perlawanannya seperti itu," ucap Dedi Prasetyo.
Selain ranjau, di dalam kediaman Abu Hamzah ditemukan kontainer yang sudah siap meledak. Bom yang berada di dalam rumah pun semua memiliki rangkaian, terlihat saat Solimah meledakkan diri.
Abu Hamzah yang tergabung dalam jaringan JAD yang berafiliasi dengan ISIS disebut cukup ahli dalam merakit bom, tetapi polisi memastikan telah berpengalaman menangani terorisme di Tanah Air.
Polisi juga mengimbau masyarakat dengan adanya ledakan bom bunuh diri di Sibolga, untuk bersama-sama memerangi terorisme dan mewaspadai lingkungan sekitarnya.
Baca juga: Teror Bakar Kendaraan Terjadi Lagi, Kini Korbannya Dua motor
Baca juga: Mantan Komandan NII Minta Pemerintah Waspada Teror Jelang Pilpres
Berita Lainnya
BNPT berhasil capai nol serangan teroris berkat strategi penanggulangan terpadu
26 August 2024 12:54 WIB
Kedubes Iran sebut pembunuhan Ismail Haniyeh bukti lain sifat teroris Israel
02 August 2024 14:09 WIB
Indonesia kutuk keras upaya Israel labeli UNRWA sebagai "organisasi teroris"
24 July 2024 17:04 WIB
Diplomat senior Uni Eropa Josep Borrell tolak upaya labeli UNRWA organisasi teroris
16 July 2024 11:02 WIB
Kabul sambut baik rencana Rusia untuk hapus Taliban dari daftar teroris
28 May 2024 10:07 WIB
Serangan teroris di gedung konser dekat Moskow, Rusia tewaskan 60 orang
23 March 2024 11:01 WIB
Teroris bakar 12 orang hidup-hidup di Nigeria
19 February 2024 14:38 WIB
Polri dilaporkan menangkap terduga teroris di Dumai
21 November 2023 19:24 WIB