Siak, (Antarariau.com) - Pemerintah Kabupaten Siak, Provinsi Riau menaikkan target Pendapatan Asli Daerah (PAD) sektor pariwisata pada 2018 ini menjadi Rp1,2 miliar, jauh lebih tinggi dibandingkan tahun sebelumnya.
Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Siak, Fauzi Asni menyebutkan, pemerintah daerah pada 2017 menargetkan PAD sektor pariwisata sebesar Rp500 juta. Sedangkan untuk tahun ini naik menjadi Rp1,2 miliar.
Realisasi PAD sektor pariwisata kabupaten Siak tahun lalu sebesar Rp595 juta," katanya di Siak, Rabu.
Dia katakan, target besaran PAD itu akan dicapai dengan meningkatkan jumlah kunjungan ke Kabupaten Siak melalui kegiatan-kegiatan seperti wisata olahraga (tour de Siak), olahraga air (serindit boat race), ekowisata mangrove, maupun wisata sejarah-religi.
Untuk jumlah wisatawan baik itu domestik maupun mancanegara yang datang ke kabupaten Siak sepanjang tahun 2017 dikatakan Fauzi berjumlah 233 ribu orang. Angka tersebut mampu melebihi target yang ditetapkan Pemkab Siak sebanyak 180 ribu pengunjung.
Jumlah wisatawan kabupaten Siak mengalami peningkatan setiap tahunnya. Berdasarkan data dari dinas pariwisata, pada 2015 tercatat sebanyak 105.000 orang. Ditahun berikutnya pengunjung yang datang ke wilayah setempat meningkat menjadi 116.500 orang.
"Kita akan membahas jumlah event (kegiatan) wisata, serta menambah jumlah hari inap pengunjung di Siak," sebutnya.
Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Siak Alfedri menyatakan, industri pariwisata dan ekonomi kreatif juga memberi sumbangan terhadap pendapatan daerah, meski belum menjadi andalan seperti pertanian dan pertambangan.
Dia juga pernah menyebutkan, setiap perhelatan yang dibuat sepanjang tahunnya bukanlah untuk berpesta pora dan menghambur-hamburkan anggaran. Menurutnya itu adalah salah satu langkah dalam mempromosikan destinasi wisata yang dimiliki daerah setempat dan meningkatkan ekonomi kreatif.
***1***
Berita Lainnya
Bahlil Lahadalia sebut realisasi investasi 2022 lebihi target Rp1.200 triliun
11 January 2023 16:29 WIB
Realisasi investasi di Riau tahun 2021 capai Rp53,05 triliun, lebihi target
14 February 2022 18:21 WIB
Jumlah UMKM pengguna QRIS capai 13 juta, lebihi target 2021
03 December 2021 15:21 WIB
Program sejuta akseptor KB Pekanbaru lebihi target hingga 254 persen
05 July 2021 12:20 WIB
Lebihi target, 2.000 orang divaksin massal HUT Bhayangkara di Meranti
27 June 2021 19:50 WIB
Serapan padi Bulog Riau 2019 lebihi target 4.400 ton
15 November 2019 9:37 WIB
Bapenda Pekanbaru Nyatakan Lima Objek Pajak Lebihi Target Yang Ditetapkan
18 December 2017 20:10 WIB
Lebihi Target, Dinkes Klaim 41.209 Balita Dumai Sudah Divaksin Polio
18 March 2016 19:22 WIB