Tingkatkan PAD, Pemkab Rohil Benahi Objek Wisata Parit Gepak

id tingkatkan pad, pemkab rohil, benahi objek, wisata parit gepak

Tingkatkan PAD, Pemkab Rohil Benahi Objek Wisata Parit Gepak

Dedi Dahmudi Rokan Hilir, ( Antarariau.com) - Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir, Provinsi Riau bertekat untuk meningkatkan sektor pariwisata guna mengenjot Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui pembenahan Parit Gepak yang saat ini mulai dikembangkan sebagai objek wisata. "Saya ingin daerah ini nantinya menjadi tempat wisata dan perlu juga dilakukan penghijauan serta sarana permainan harus diperbanyak," kata Bupati Rokan Hilir Suyatno saat meninjau Parit Gepak, Minggu. Selain meninjau, Bupati juga menyempatkan diri mencoba permainan perahu dayung bersama dengan anggota DPRD Rohil Tatang Hartono dan Imam Suroso. "Ini salah satu PAD disektor pariwisata yang mulai menunjukkan hasil dengan dijadikannya Parit Gepak sebagai destinasi wisata warga," ujarnya. Ia menjelaskan, saat ini aliran Parit Gepak yang melintasi ujung Jalan Bulan, Jalan Selamat, sampai Jalan Siak di Kelurahan Bagan Timur telah diperlebar lebih dari 15 meter membuat air mengalir dengan lancar. "Sebelumnya disisi kiri kanan parit ditutupi semak belukar, namun kini sudah menjadi bersih. Pemandangan asri pun tersaji karena pengerjaan normalisasi dan pembersihan areal sekitar yang mengerahkan alat berat selama beberapa pekan terakhir," tuturnya. Bahkan, ia memuji kinerja jajarannya dalam melakukan pembenahan lingkungan sekitar seperti yang diinginkan. "Daerah ini perlu diberikan nama tempat wisata Parit Gepak dan dibenahi sehingga tertata dengan rapi," tuturnya. Dalam sepekan belakangan lokasi tersebut mulai ramai dikunjungi warga yang ingin menikmati permainan perahu dayung yang ada, mulai dari kalangan anak-anak hingga orang dewasa. (Adv)