Pekanbaru, (Antarariau.com) -Jenazah Anggota DPR RI, Mukhniarti yang juga istri Pengusaha Basrizal Koto rencananya akan diterbangkan dari Jakarta pkl 16.50 WIB. Almarhumah dan rombongan diperkirakan mendarat di Pekanbaru pukul 18.40 Wib.
Sekarang sedang disemayamkan di Gedung DPR RI.
Rumah duka Jl Diponegoro No.9 atau depan RSUD Arifin Achmad Pekanbaru. Rencana hari ini juga dikebumikan di Taman Bahagia, belakang Taman Pahlawan Pekanbaru.
Mukhniarti diketahui meninggal pada usia 54 tahun. Anggota DPR RI daerah pemilihan Riau dari Partai Demokrat ini meninggal Pukul 08.10 WIB di RSPAD Gatot Subroto Jakarta Pusat.
Sebelum menjadi Anggota DPR RI, Mukniarti sebelumnya juga Anggota DPRD Riau. Pada tahun lalu dia menjadi Anggota DPR setelah menjadi Pergantian Antar Waktu Sutan Sukarnotomo yang juga telah meninggal dunia.