Mendagri Tito Karnavian minta Lampung petakan daerah rawan begal saat arus mudik

id Berita hari ini, berita riau terbaru, berita riau antara, Mendagri

Mendagri Tito Karnavian minta Lampung petakan daerah rawan begal saat arus mudik

Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian (kiri putih) bersama Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi (baju coklat) saat meninjau Terminal Rajabasa Lampung. Kamis (13/3/2025). (ANTARA/Dian Hadiyatna.)

Jakarta (ANTARA) - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian meminta khusus kepada Provinsi Lampung memetakan daerah rawan begal saat arus mudik 2025, guna menjamin keamanan dan keselamatan pemudik.

"Tadi saya minta Gubernur Lampung, Kapolda dan Danrem, pertama, petakan daerah rawan di Lampung yang mana. Ini saya minta khusus untuk di Lampung," kata Mendagri usai meninjau Terminal Rajabasa Lampung bersama Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi, di Bandarlampung, Kamis.

Dia mengatakan bahwa setelah memetakan daerah rawan kemudian baik pemerintah, TNI dan Polri harus membuat pos pengamanan, sehingga pemudik dapat merasa aman dan nyaman.

"Pos pengamanan itu dibuat, kalau bisa berapa kilo meter sekali itu harus ada pos pengamanannya," kata Tito.

Ia mengatakan bahwa permintaan khususnya terhadap Provinsi Lampung ini didasari oleh pengalaman-pengalaman sebelumnya di mana pemudik roda dua takut jalan malam sesampainya di Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan.

"Dulu itu kan. Banyak kasus di jalan masyarakat takut begal. Dulu pernah saya cek, malam itu pengemudi sepeda motor mereka tidur semua di pelabuhan. Saya tanya kenapa ga jalan, apa capek?, bukan karena takut di begal. Sehingga mereka jalan ketika sudah siang dan terang, itu pun rombongan," kata dia.

Mendagri Tito pun meminta kepada pemerintah daerah baik provinsi maupun kabupaten dan kota untuk segera memasang penerangan jalan.

"Lampu yang gelap di jalan itu segera dibenahi di pasang. Kalau di jalan provinsi tugaskan kepala dinasnya untuk mengecek dan pasang lampu sementara kemudian kabupaten dan kota siapkan juga lampunya juga. Ini harus segera karena waktunya tinggal sebentar lagi arus mudik," kata dia.