Pertamina Hulu Rokan salurkan bantuan kemanusian bagi korban banjir Riau

id Manager Relations Zona Rokan, PHR, Rudi Arief dalam rilisnya diterima ANTARA, Jumat, menyebutkan pihaknya sudah menyalu

Pertamina Hulu Rokan salurkan bantuan kemanusian bagi korban banjir Riau

PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) menyalurkan bantuan sembako bagi warga terdampak banjir di Kecamatan Tapung, Kampar dan Kecamatan Rumbai, Pekanbaru. ANTARA/HO-Humas PHR.

Pekanbaru (ANTARA) - Manajemen Pertamina Hulu Rokan (PHR) menyalurkan bantuan kemanusiaan berupa 460 karung beras, 460 kotak mie instan, 300 liter minyak goreng dan 120 kilogramgula pasir guna meringankan beban kebutuhan pangan mereka saat dievakuasi atau mengungsi pascabanjir.

"Kami turut prihatin atas musibah banjir yang dialami masyarakat di beberapa daerah di Riau. Bantuan ini diharapkan dapat sedikit meringankan beban saudara kita yang terdampak banjir,” kata Manager Relations Zona Rokan, PHR, Rudi Arief dalam rilis diterima ANTARA di Pekanbaru, Jumat.

Rudi Arief mengatakan seperti di Desa Kota Garo Kecamatan Tapung Hilir, PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) turut menyalurkan bantuan sembako kepada warga terdampak banjir.

Bantuan kemanusiaan itu diserahkan langsung kepada lurah, perangkat desa dan kecamatan, seperti di Kabupaten Kampar, bantuan sembako juga disalurkan kepada warga Desa Sukaramai, Kecamatan Tapung Hulu dan Desa Petapahan Kecamatan Tapung.

"Semoga bantuan kemanusian itu dapat meringankan beban kebutuhan korban terdampak bencana alam itu. bantuan yang sama juga diberikan kepada sejumlah rumah warga korban banjir di Kelurahan Meranti Pandak, Kecamatan Rumbai, Pekanbaru akibat luapan air sungai siak," katanya.

Bantuan tersebut diterima Lurah Meranti Pandak, Silvenus Hendra sedangkan penyerahan sembako itu melibatkan Kelompok Siaga Bencana (KSB) mitra binaan PHR dalam urusan kesiapsiagaan bencana di Meranti Pandak.

Sekretaris Kecamatan Rumbai Febriant Manik mengapresiasi cepat tanggap PHR dalam membantu masyarakat terdampak banjir.

"Kami ucapkan terima kasih atas bantuan PHR kepada warga Rumbai yang terdampak banjir. Mari bersama-sama berdoa semoga banjir ini cepat surut," katanya.