Cek pengamanan pilkada, Kapolda Riau : Inhil aman terkendali

id Polres Inhil, Kapolda Riau, Kunker Kapolda ke Inhil, Pilkada damai 2024

Cek pengamanan pilkada, Kapolda Riau : Inhil aman terkendali

Rapat Koordinasi (Rakor) persiapan pengamanan Pilkada Inhil 2024 dipimpin Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal, Selasa (19/11/2024).

Tembilahan (ANTARA) - Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbalmemeriksa kesiapan pengamanan Pilkada Inhil 2024 dan memastikan kelancaran dan keamanan jelang pemilihan 27 November mendatang.

“Secara umum Inhil aman dan kondusif, kita apresiasi kepada kepada KPU dan Bawaslu juga kepada TNI, Polri yang sudah melakukan tugas dengan penuh tanggungjawab. Kita berharap hingga hari H proses pemilihan berjalan lancar dan damai,” tutur Kapolda Mohammad Iqbal dalam Rakor Kesiapan Pengamanan saat kunjungan kerja ke Polres Inhil, Selasa (19/11) kemarin.

Kapolda mengingatkan, keamanan dan ketertiban adalah tanggung jawab bersama. Ia meminta seluruh aparat keamanan bekerja dengan penuh dedikasi dan menjaga profesionalisme dalam melaksanakan tugas.

“Mari kita kawal bersama pilkada ini dengan penuh tanggung jawab, menjaga kepercayaan rakyat dan tidak melukai hati mereka," tambah Kapolda.

Ia juga menekankan pentingnya netralitas semua pihak yang terlibat dalam proses Pilkada, termasuk aparat keamanan, penyelenggara pemilu, dan ASN.

Ia mengingatkan agar semua pihak bekerja sesuai dengan peraturan yang ada, tanpa ada praktik curang atau keberpihakan.

“Peristiwa politik seperti Pilkada adalah salah satu momen penting dalam demokrasi kita, dan kita harus menjaga proses ini agar berjalan dengan bermartabat," ujarnya.

Rapat koordinasi turut dihadiri berbagai pejabat daerah termasuk PJ Bupati Inhil, Kapolres Inhil, Ketua KPU dan Bawaslu Inhil, dan perwakilan dari TNI, Kejaksaan, serta instansi lainnya.

Dalam rakor tersebut PJ Bupati Inhil, KPU, Bawaslu dan Polres Inhil berkomitmen untuk terus berkoordinasi guna merumuskan langkah-langkah pengamanan yang efektif dan efisien hingga seluruh tahapan pilkada berjalan dengan aman.