Jakarta (ANTARA) - Lisa BLACKPINK dan Jungkook BTS masuk nominasi penerima penghargaan dalam ajang MTV Video Music Awards (VMA) 2024, salah satu acara penghargaan musik utama di Amerika Serikat.
Berdasarkan daftar nomine penghargaan yang disiarkan di laman resmi MTV VMA pada Selasa (6/8) waktu Amerika Serikat, video musik single solo baru Lisa yang berjudul "Rockstar" masuk nominasi penerima penghargaan kategori K-Pop Terbaik, Koreografi Terbaik, Arahan Seni Terbaik, dan Penyuntingan Terbaik.
Sedangkan Jungkook BTS, menurut siaran kantor berita Yonhap pada Rabu (7/8), masuk nominasi penerima penghargaan kategori Kolaborasi Terbaik dan K-Pop Terbaik di ajang MTV VMA 2024 dengan single solo "Seven" yang menampilkan rapper Amerika Serikat Latto.
Grup musik K-Pop lain yang masuk dalam nominasi penerima penghargaan di MTV VMA 2024 adalah LE SSERAFIM.
Dengan lagu hit mereka yang berjudul "Easy", grup ini masuk nominasi penerima penghargaan kategori Push Performance of the Year, yang diberikan kepada artis terbaik di antara artis terpilih untuk kampanye "MTV Push".
Kampanye "MTV Push" menampilkan wawancara dan konten lain dengan artis yang berbeda setiap bulan.
Sementara itu, nominasi penerima penghargaan kategori K-pop Terbaik dalam MTV VMA 2024 mencakup grup NCT Dream dengan lagu "Smoothie", NewJeans dengan "Super Shy", Stray Kids dengan "Lalalala", dan Tomorrow X Together dengan "Deja Vu".
Acara VMA MTV 2024 rencananya digelar di UBS Arena, New York, Amerika Serikat, pada 10 September 2024.
Berita Lainnya
UNIFIL berduka atas tewasnya petugas penjaga perdamaian akibat tabrakan di Lebanon
16 November 2024 16:25 WIB
Indonesia mulai integrasikan bioenergi dan CCS guna kurangi emisi karbon
16 November 2024 16:10 WIB
Presiden China Xi Jinping ajak anggota APEC promosikan ekonomi inklusif
16 November 2024 15:57 WIB
Mike Tyson kalah dari Paul Jake dalam pertarungan selama delapan ronde
16 November 2024 15:49 WIB
BPBD DKI sebut genangan banjir rob di Jakarta Utara mulai berangsur turun
16 November 2024 15:25 WIB
Ketua MPR Ahmad Muzani lelang 1 ton sapi untuk disumbangkan korban Gunung Lewotobi
16 November 2024 15:10 WIB
Presiden Prabowo: APEC harus jadi model solidaritas dan kolaborasi Asia Pasifik
16 November 2024 14:49 WIB
Nelayan di Flores Timur NTT mulai lakukan aktivitas memancing
16 November 2024 14:01 WIB