Jakarta (ANTARA) - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep menyambangi NasDem Tower, Jakarta, Senin.
Kaesang Pangarep memakai setelan jas cokelat lengkap dengan dasi merah muda. Dia didampingi anggota Dewan Pembina PSI Isyana Bagus Oka.
Berdasarkan pantauan, putra bungsu Presiden Jokowi itu tiba sekitar pukul 13.12 WIB.
Kaesang disambut elite NasDem, yakni Ketua Fraksi NasDem DPR RI Roberth Rouw. Kendati demikian, dia tak banyak bicara saat ditanya tujuan kedatangannya ke NasDem Tower.
"Nanti saja," kata Kaesang.
Ia langsung menuju lift untuk melakukan pertemuan. Belum diketahui elite NasDem yang akan melakukan pertemuan dengan Kaesang.
Sebelumnya, Kaesang telah bersafari ke sejumlah partai politik (parpol), mulai dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) hingga Partai Golkar.
Baca juga: Kaesang Pangarep akui elektabilitasnya sangat rendah di Jakarta
Baca juga: Pengamat prediksi Kaesang Pangarep akan dapat dukungan KIM untuk maju di Jateng
Berita Lainnya
Nicholas Saputra hingga Marsha Timothy siap bintangi film drama Tukar Takdir
15 November 2024 11:20 WIB
Indonesia kantongi pendanaan hijau Rp20,15 triliun untuk sektor kelistrikan
15 November 2024 11:05 WIB
Jorge Martin mengaku gugup jelang putaran final perebutan gelar juara dunia 2024
15 November 2024 10:56 WIB
Manfaat mengonsumsi daging nabati untuk kesehatan tubuh
15 November 2024 10:44 WIB
Komite Khusus PBB sebut tindakan Israel di Jalur Gaza adalah genosida
15 November 2024 10:39 WIB
Ekonom proyeksikan surplus perdagangan RI Oktober capai 2,74 miliar dolar AS
15 November 2024 10:19 WIB
WALHI dorong pemerintah untuk optimalkan upaya pengurangan sampah
14 November 2024 17:02 WIB
BKSDA catat masih ada 120 ekor gajah Sumatera yang hidup di TNBT Jambi
14 November 2024 16:48 WIB