Jakarta (ANTARA) - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menerima kunjungan Menteri Luar Negeri China Wang Yi di Kantor Kemhan, Jalan Medan Merdeka Barat, Gambir, Jakarta, Kamis.
Prabowo mengenakan setelan berwarna abu dan bersiap di lobi kantornya pada pukul 10.57 WIB.
Kemudian, mobil berwarna hitam dengan plat nomor CD 25 01 dan bendera kebangsaan China berhenti di halaman Kantor Kemhan pada pukul 10.58 WIB.
Prabowo lantas berjalan menghampiri mobil tersebut dan menyambut Wang Yi. Mereka bertegur sapa dan berjabat tangan.
Setelah itu, mereka menghadap awak media yang meminta waktu untuk memotret momen tersebut.
Prabowo bersama Wang Yi lantas memasuki lobi Kantor Kemhan dan disambut dengan pasukan "marching band" yang menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia dan China.
Selanjutnya, Prabowo dan Wang Yi mengadakan pertemuan tutup selama kurang lebih satu jam lamanya.
Rombongan Wang Yi kemudian terlihat meninggalkan Kantor Kemhan melalui pintu samping pada pukul 12.02 WIB.
Sementara itu, baik Prabowo maupun Wang Yi tidak memberikan pernyataan apa pun kepada awak media nasional, China, dan lainnya.
Sebelumnya, Wang Yi menghadiri pertemuan bilateral dengan Menlu RI Retno Marsudi di Kantor Kemenlu RI, Jakarta.
Wang Yi kemudian menemui Presiden RI Joko Widodo di Istana Kepresidenan. Wang Yi tiba di Istana pada pukul 09.23 WIB.
Dalam pertemuan tersebut, Presiden Jokowi mendorong China untuk membangun moda transportasi di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.
“Bapak Presiden (Jokowi) mendorong kerja sama pembangunan di IKN termasuk untuk moda transportasi,” kata Menlu RI Retno Marsudi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis.
Indonesia menjadi tujuan pertama dari kunjungan internasional Wang Yi yang berlangsung dari 18 April hingga 23 April 2024. Setelah Indonesia, diplomat China itu akan berkunjung ke Kamboja dan Papua Nugini.
Baca juga: Raja dan Pangeran Arab Saudi berikan ucapan selamat kepada Prabowo
Baca juga: Gibran sebut Prabowo Subianto akan tentukan kabinet, Jokowi beri masukan
Berita Lainnya
Mensos-Menko Pemberdayaan Masyarakat percepat nol kemiskinan ekstrem di Indonesia
18 December 2024 17:19 WIB
Kemenag berhasil raih anugerah keterbukaan informasi publik
18 December 2024 17:00 WIB
Dokter menekankan pentingnya untuk mewaspadai sakit kepala hebat
18 December 2024 16:37 WIB
Indonesia Masters 2025 jadi panggung turnamen terakhir The Daddies
18 December 2024 16:28 WIB
Menko Pangan: Eselon I Kemenko Pangan harus fokus pada percepatan swasembada pangan
18 December 2024 16:13 WIB
ASEAN, GCC berupaya perkuat hubungan kerja sama kedua kawasan
18 December 2024 15:57 WIB
Pramono Anung terbuka bagi parpol KIM Plus gabung tim transisi pemerintahan
18 December 2024 15:51 WIB
Pertamina berencana akan olah minyak goreng bekas jadi bahan bakar pesawat
18 December 2024 15:12 WIB