Jakarta (ANTARA) - Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa mengganti jabatan Perwira Tinggi (Pati) TNI, yakni Panglima Kodam (Pangdam) Jaya dari Mayjen TNI Mulyo Aji kepada Mayjen TNI Untung Budiharto.
Mutasi jabatan itu tertuang dalam Keputusan Panglima Tentara Nasional Indonesia Nomor Kep/5/I/2022 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan Tentara Nasional Indonesia. Surat keputusan tersebut diteken Kepala Setum TNI Brigjen Edy Rochmatullah pada Selasa (4/1).
Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa saat dikonfirmasi wartawan, di Jakarta, Kamis, membenarkan mutasi jabatan Pangdam Jaya tersebut.
"Betul sekali, Mas," ujar Panglima TNI singkat.
Selanjutnya, Mayjen Mulyo Aji mendapat promosi menduduki jabatan bintang tiga sebagai Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Seskemenko Polhukam). Mayjen TNI Untung Budiharto sebelumnya menjabat sebagai Staf Khusus Panglima TNI.
Kapendam Jaya Letkol (CPM) Dwi Indra Wirawan juga membenarkan adanya pergantian jabatan Pangdam Jaya
"Ya betul Mas, dalam waktu dekat ini akan dilaksanakan acara serah terima jabatan Pangdam Jaya dari Mayjen TNI Mulyo Mulyo Aji kepada Mayjen TNI Untung Budiharto," kata Indra Wirawan.
Baca juga: Panglima TNI intruksikan agar komunikasi sosial jadi prioritas satgas di Papua-Papua Barat
Baca juga: Panglima TNI tinjau pelaksanaan vakisinasi massal di Manokwari Papua Barat
Berita Lainnya
Film "Perang Kota" akan jadi penutup festival film Rotterdam, Belanda ke-54
19 December 2024 11:38 WIB
Bandara Radin Inten perkirakan capai 95 ribu penumpang di libur akhir tahun
19 December 2024 11:29 WIB
Baznas dan Kemenag resmi luncurkan peta jalan zakat 2045
19 December 2024 11:20 WIB
IHSG Bursa Efek Indonesia melemah di tengah The Fed pangkas suku bunga acuan
19 December 2024 11:12 WIB
Nilai tukar rupiah melemah tajam karena The Fed beri pernyataan sangat "hawkish"
19 December 2024 10:35 WIB
Direksi BRK Syariah bersama Wamen Dikdasmen RI hadiri Milad ke-112 Muhammadiyah
19 December 2024 10:16 WIB
Mensos-Menko Pemberdayaan Masyarakat percepat nol kemiskinan ekstrem di Indonesia
18 December 2024 17:19 WIB
Kemenag berhasil raih anugerah keterbukaan informasi publik
18 December 2024 17:00 WIB