Jakarta (ANTARA) - Kim Myung Soo alias L dari grup INFINITE saat ini sedang fokus pada karier akting di mana dia berperan sebagai pemeran utama dalam drama berjudul "Royal Secret Agent". Dikutip dari keterangan resmi iQiyi, Selasa, Kim Myung soo bercerita banyak mengenai drama terbarunya, mulai dari alasan terlibat hingga adegan favoritnya.
Apa alasanmu tertarik kepada skrip dan tokoh dalam drama "Royal Secret Agent"? Bagian mana yang kamu anggap paling menarik?
Serunya memberantas korupsi di masyarakat serta kebangkitan seorang pahlawan laki-laki maupun perempuan yang dikenal sejak masa kanak-kanak, tokoh agen rahasia kerajaan yang blak-blakan, alur cerita penuh makna, dan latar kerajaan yang menyenangkan semua merupakan daya tarik.
Baca juga: PHRI Keluhkan Pemko Pekanbaru Royal Berikan Izin Dirikan Hotel
Bagian mana dalam drama ini yang seru atau menantang?
Berbagai adegan aksi Sung Yi-gyeom serta penyamarannya dalam berbagai keadaan dalam drama ini sangat memesona dan menantang.
Apakah Anda melakukan olahraga khusus atau belajar teknik baru untuk adegan aksi dalam drama ini?
Hampir setiap hari saya ke sekolah kebugaran serta gym untuk melakukan latihan kekuatan. Saya juga melatih berbagai jenis gerakan seni bela diri dan belajar mengenai berbagai senjata.
Bagaimana chemistry dengan Kwon Na-ra? Menurutmu, apa yang memesona dari Kwon Na-ra?
Chemistry di antara kami hebat, dan kami sangat dekat. Menurut saya, pesonanya adalah kepribadiannya yang hangat dan ceria.
Bisakah Anda menceritakan beberapa episode selama syuting dengan aktor Lee Yi-kyung, khususnya bagian bromance. Di drama ini ada unsur kocak. Apakah kamu sering tertawa terbahak-bahak selama pengambilan gambar?
Selama akting, dia melakukan banyak improvisasi dan ini begitu menyenangkan sehingga para kru juga ikut menikmatinya. Berkat hal itu saya juga berakting secara spontan dan mengalir bersama Chun-sam.
Apa bagian paling menarik dari Royal Secret Agent?
Menurutku, pesan moralnya sangat menarik. Kepuasan menghukum para pelaku kejahatan, menyelamatkan yang perlu diselamatkan. Karakter tokoh-tokohnya yang blakblakan pun menarik.
Dalam drama ini, adegan mana yang merupakan favoritmu?
Menghadapi maut, tak ada perbedaan antara bangsawan dan orang miskin. Mengapa putra seorang gubernur hebat membenci orang dermawan dan menganggap kematian mereka tak berarti?’ Tidak ada alasan. Hal itu begitu mengena di hatiku.
Apa yang ingin kamu capai dalam hal pengakuan interasional bagi “Royal Secret Agent”?
Dunia sedang mengalami masa sulit karena COVID19, jadi kalau “Royal Secret Agent” bisa menjadi tontonan yang memuaskan dan menyegarkan bagi semua, menurutku itu pencapaian yang luar biasa.
Apa saja persamaan dan perbedaan antara kamu dan tokoh Sung Yi-gyum yang kamu perankan? Apakah Anda punya cita-cita yang ingin kamu raih di masa depan?
Ketika syuting berlangsung, saya semakin menyatu dengan tokoh Sung Yi-gyeom. Biasanya aku secara otomatis menaruh tangan di belakang punggung ketika mengenakan Hanbok, kadang-kadang aku berpikir, ‘Oh, aku sudah menjadi Sung Yi-gyeom’. Cara Sung Yi-gyeom berkonsentrasi pada tugas yang diberikan kepadanya juga sama seperti saya jika sedang menerima tugas yang sulit. Beberapa hal yang ditakuti Sung Yi-gyeom juga kutakuti.
Di awal drama ada adegan di mana Anda sangat mahir berjudi, apakah Anda bermuka tanpa ekspresi? Menurutmu, bisakah Anda mengelabui orang jika memerankan tokoh mafia? Apakah Anda orang yang mengekspresikan perasaan di wajah atau menyembunyikannya di hati?
Saya pikir ini berbeda, dari waktu ke waktu. Kadang-kadang muka tanpa ekspresi berhasil, kadang-kadang tidak.
Anda disebut melakukan sendiri 95 persen adegan aksi, adegan mana yang paling santai dan mana yang paling menantang? Pernah cedera?
Saya mengalami masa sulit selama tahap awal pengambilan gambar, dan harus menjalani perawatan selama dua bulan untuk memulihkan cedera lutut ketika syuting adegan aksi. Tetapi saya tetap bahagia dan menikmati prosesnya.
"Royal Secret Agent" adalah drama sejarah dengan unsur humor. Apakah Anda pernah melakukan improvisasi? Apakah adegan dansa di episode pertama merupakan improvisasi?
Adegan dansa merupakan improvisasi. Selain itu masih banyak bagian yang tidak ada di skrip dalam akting di drama ini, mudah-mudahan saya bisa membandingkannya dengan skrip di kemudian hari.
Aktor Lee Yi-kyung dikenal karena kreativitasnya di set. Apakah Anda sering tertawa ketika bekerja dengannya? Di antara kamu, Kwon Na-ra atau Lee Yi-kyung siapa yang paling lucu?
Chemistry di antara kami begitu bagus dan kami begitu dekat satu sama lain. Jika ada NG, ini lucu, kami begitu mengenal yang lain, sehingga kami mendapat adegan NG..
Apa pesona Sung Yi-gyum dalam drama ini?
Dengan sikap santai dan luwes di saat biasa dan raut muka serius ketika sedang memecahkan kasus, perkembangan tokoh ini sangat memesona.
Dalam adegan mandi di danau, audiens mengagumi bentuk tubuh Sung Yi-gyum. Apakah Anda menjalani latihan khusus atau melakukan diet sebelum syuting adegan ini?
Saya berolahraga berat selama kira-kira 4-5 bulan dan latihan dua kali seminggu selama enam jam, sambil melakukan diet.
Anda puas ketika berpakaian seperti seorang gadis? Bagian mana yang cantik ketika berpakaian seperti gadis?
Bukan cuma puas, kukira saya kelihatan cantik dengan gaya rambut half updo, hahaha.
Apakah Anda mempunyai rencana atau keinginan yang ingin diwujudkan di tahun yang baru?
Saya harap kalian akan terhibur oleh “Royal Secret Agent” tahun ini dan menikmati tahun yang hangat dan menyenangkan.
Ada pesan untuk penggemar?
Tetap semangat menghadapi pandemi. Kuharap situasi akan membaik dan kami bisa bertatap muka dengan kalian. Kuharap drama “Royal Secret Agent” akan menjadi drama yang membawa tawa bagi semua. Aku sangat merindukan kalian. Tetap sehat dan bahagia!
Baca juga: Royal Enfield Siap Buka Gerai Pertama Di Jakarta
Oleh Nanien Yuniar