Pekanbaru (ANTARA) - Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru akan mengumumkan kelulusan peserta didik tingkat SMP sederajat pada 5 Juni 2020 mendatang, walau siswa tidak melaksanakan Ujian Nasional (UN) karena wabah COVID-19.
"Petunjuk teknis (Juknis) kelulusan peserta didik SMP sederajat di Kota Pekanbaru sudah kami sampaikan ke sekolah masing-masing," kata Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru Abdul Jamaldi Pekanbaru Senin.
Abdul Jamal mengatakan, berhubung UN untuk SMP sederajat ditiadakan, maka penilaian untuk penentu kelulusan siswa di ubah dan dibuatkan petunjuk teknisnya, dimana masing-masing sekolah yang akan menentukan.
Caranya sambung dia, yakni diambil dari nilai rata-rata peserta didik selama lima semester.
"Jadi nilai lima semester terakhir siswa di hitung, untuk SMP nantinya menggunakan rata-rata nilai semester I hingga VI," katanya.
Sedangkan, ujian akhir semester untuk kenaikan kelas dapat dilakukan dalam bentuk penilaian harian, porto folio nilai rapor dan presentasi yang diperoleh sebelumnya. Bisa juga lewat ujian online atau daring dan bentuk asesment jarak jauh.
"Nantinya hasil yang diperoleh diakumulasi dalam bentuk rata-rata dan dijadikan nilai semester dua pada kelas VII dan nilai semester empat untuk kelas VIII," katanya.
Kata dia, juknis dan kebijakan yang ditetapkan tersebut berpedoman sesuai surat edaran dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, tentang kelulusan, naik kelas hingga Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB).
Sedangkan ketentuan tentang ijazah masih menunggu ketentuan yang diatur pemerintah pusat.
"Kita juga sudah buat edarannya bagi sekolah, sehingga bisa menjadi panduan," tukasnya.
Baca juga: 300 penjaga sekolah SD-SMP Pekanbaru terima bantuan sembako dari Disdik
Baca juga: Polisi tilang pelajar Bengkalis yang konvoi rayakan kelulusan
Berita Lainnya
Pekanbaru akan sanksi sekolah yang berani buka tatap muka
04 January 2021 7:28 WIB
Disdik Pekanbaru minta sekolah tidak jual LKS. Kalau ada laporkan
30 July 2020 6:41 WIB
Senin, aktifitas sekolah pembelajaran jarak jauh di Pekanbaru dimulai
12 July 2020 6:51 WIB
Pekanbaru perpanjang waktu belajar dari rumah di tahun ajaran baru
17 June 2020 7:04 WIB
100 persen anak SD Pekanbaru lulus ujian akhir
16 June 2020 12:45 WIB
17.629 siswa SMP Pekanbaru lulus ujian, diumumkan via WA
06 June 2020 13:42 WIB
Disdik Pekanbaru akan kurangi jam tatap muka siswa separoh di normal baru
30 May 2020 6:30 WIB
300 penjaga sekolah SD-SMP Pekanbaru terima bantuan sembako dari Disdik
06 May 2020 11:29 WIB