Tembilahan (ANTARA) - Personil Koramil 03 Tempuling berjibaku membantu para korban membersihkan puing-puing pasca kebakaran 20 kios di Pasar Simpang Empat Rumbai, Desa Sungai Gantang, Kecamatan Kempas, Kabupaten IndragiriHilir, Kamis (27/2).
"Kami dari TNI bersama perangkat desa, masyarakat gotong royong membersihkan puing-puing yang pasca kebakaran yang masih berserakan di lokasi," sebut Danramil 03 Tempuling, Kapten Arh Sugiyono.
Dia mengungkapkan, bahwa kegiatan seperti ini kerap dilakukan oleh jajaran TNI terutama ketika ada musibah yang menimpa masyarakat.
Dikatakannya lagi, hal ini merupakan bentuk hadirnya TNI di tengah-tengah masyarakat.
"Ini sebagai bentuk pertolongan yang bisa kami berikan untuk masyarakat," bebernya.
Sugiyono berpesan kepada para korban untuk mengikhlaskan apa yang telah terjadi, karena ini merupakan sebuah ujian dari Allah SWT.
Diketahui, kebakaran ini meludeskan 20 unit kios pedagang yang terjadi sekira pukul 02.50 WIB dan api baru bisa dipadamkan sekira pukul 04.00 WIB.
Pada peristiwa ini tidak terdapat korban jiwa dan kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
Baca juga: Puluhan kios Pasar Rumbai Inhil ludes terbakar
Baca juga: Sembilan bangunan asrama polisi di Inhil ludes terbakar
Berita Lainnya
Penampilan budaya multi etnis semarakkan pesta ragam budaya Nusantara di Inhil
08 October 2022 15:32 WIB
TMMD Imbangan Kodim Inhil momentum bangkitkan semangat gotong royong
11 May 2022 18:38 WIB
PPKM level 3, Tim gugus COVID-19 Inhil sidak pesta pernikahan
29 July 2021 19:21 WIB
Kodim 0314/Inhil lakukan vaksinasi astrazeneca
19 May 2021 15:59 WIB
Gugus Tugas COVID-19 Inhil turun ke masjid pastikan shalat sesuai prokes
13 May 2021 11:58 WIB
Perkuat antibodi, anggota Kodim 0314/Inhil divaksin COVID-19
05 March 2021 17:02 WIB
Usai jalani vaksin tahap pertama, Dandim 0314/Inhil akui lebih prima
12 February 2021 12:01 WIB
Ini perasaan Alipuddin usai rumahnya dibedah pasukan Kodim 0314/Inhil
27 January 2021 11:09 WIB