Program RLH, Dinsos PMD Kuansing Datangi Rumah Warga Miskin

id program, rlh dinsos, pmd kuansing, datangi rumah, warga miskin

 Program RLH, Dinsos PMD Kuansing Datangi Rumah Warga Miskin

Kuantan Singingi, (Antarariau.com) -Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dinsos- PMD) Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau meninjau langsung sejumlah masyarakat miskin di daerah tersebut, bahkan berjanji membantu memperbaiki rumah yang tidak layak huni agar dapat hidup aman.

"Program Rumah layak Huni (RLH) untuk masyarakat miskin, ini mesti tepat sasaran," kata Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Masyarakat Desa (Disos- PMD) Muharlius di Teluk Kuantan, Senin.

Ia mengatakan, masih banyak ditemukan warga yang hidup di bawah garis kemiskinan dan bahkan tidak memiliki rumah yang layak, padahal Program Keluarga Harapan (PKH) merupakan program pemberian bantuan sosial bersyarat kepada keluarga miskin di seluruh wilayah Teluk Kuantan.

Program PKH dicanangkan oleh Pemerintah Pusat untuk menurunkan dan memutus rantai kemiskinan, setiap tahun di Kuansing berjalan dengan baik, jika masih ada ditemukan warga hidup dalam ramah yang kumuh ini menunjukkan perlu kerja keras petugas dan dievaluasi ulang.

"Maka kita turun langsung untuk melihat kondisi warga," sebutnya.

Menurutnya, ada sejumlah warga yang sempat didatangi yakni berada di Desa Tanah Bekali di antaranya Yusmiana (46), Suraini (68) dan Nek Ati (71), mereka akan disikapi dengan cepat.

Muharlius bersama tim juga memberikan bantuan berupa beras, minyak goreng, roti, dan uang tunai, berharap masyarakat sebaiknya memanfaatkan halaman sekitar rumah dengan menanam sayur mayur seperti kangkung, bayam dan lain - lainnya.

"Saya berharap kepada Kepala Desa dan Pendamping PKH untuk secepatnya menyiapkan dan melengkapi Administrasi para Warga miskin untuk dimasukan dalam PKH," tegasnya.

Salah satu warga Kuansing Yudi (45) mengatakan, Program Keluarga Harapan (PKH) hendaknya tepat sassaran, jika berjalan benar maka kondisi masyarakat Kuansing akan lebih baik dan bahkan tidak ada lagi ditemukan warga yang hidup di bawag gars kemiskinan.

"Kami berharap Bupati Kuansing Mursni dan Wakil Bupati Halim merespon aspirasi warga," pintanya.

Ia juga menjelaskan, secara umum kondisi masyarakat Kaunsing sudah maju dan berkembang, hanya saja ada sejumlah warga yang masih hidup pas pasan khususnya yang tinggal di Daerah Aliran Sungai (DAS) atau pinggiran maupun perbatasa. **