Pemuda ini Tertangkap Bawa 5 Butir Peluru di Gerbang Chevron

id pemuda ini, tertangkap bawa, 5 butir, peluru di, gerbang chevron

Pemuda ini Tertangkap Bawa 5 Butir Peluru di Gerbang Chevron

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Jajaran Kepolisian Resor Kota Pekanbaru mengamankan pemuda 18 tahun ditemukan memiliki lima butir peluru atau amunisi senjata api SV-2 ketika memasuki Jalan Gerbang Selatan PT Chevron Pasific Indonesia.

"Tersangka AP mendapat amunisi dari polisi, dia masyarakat biasa bekerja di Pangkalan Kerinci. Tertangkap ketika melewati Gerbang Selatan Chevron," kata Kepala Polisi Sektor Rumbai Pesisir, Kompol Robinson Saragih di Pekanbaru, Kamis.

Lebih lanjut dia mengatakan bahwa berdasarkan keterangan pelaku, aminisi hanya untuk koleksi. Tersangka bahkan mengaku tidak tahu kalau itu berbahaya dan sepertinya hanya untuk gagah-gagahan. Saat ini pihaknya berkoordinasi dengan Kepolisian Daerah Riau terkait peluru tersebut.

Pelaku, kata kapolsek bekerja di Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan. Menurutnya karena bekerja di perusahaan dan tinggal di asrama membuatnya tidak betah. Lalu melarikan diri ke rumahnya di Simpang Libo Kandis Kabupaten Siak.

Ketika sampai di Pekanbaru Selasa (7/3) lalu dia rencananya akan melewati jalan Chevron yang jarak tempuhnya lebih dekat dari jalan umum. Tapi hanya bisa masuk jika diizinkan dan prosedurnya diperiksa oleh keamanan perusahaan minyak tersebut.

Seperti disampaikan Kepala Sub Bagian Hubungan Masyarakat Polresta Pekanbaru, Ipda Dodi Vivino, pelaku menaiki atau menumpang dengan mobil travel Avanza warna putih.

Ketika masuk, kepada pihak keamanan Chevron sopir travel itu mengaku dari kepolisian. Karena gelagat sopir yang mencurigakan, maka anggota polisi yang berjaga di pos tersebut kemudian yang melakukan pemeriksaan dan penggeledahan terhadap badan dan mobil.

"Selanjutnya di dalam dompet tersangka AP ditemukan lima butir amunisi kaliber 7,2 milimeter," ungkap Dodi.

Dari hasil pemeriksaan tersangka didapat keterangan bahwa barang tersebut di terima olehnya sebagai kenang-kenangan dari oknum eks polisi US. Akhirnya tersangka dan BB diserahkan ke Polsek Rumpes guna pengusutan lebih lanjut.