Panwaslu Himbau Bupati Menjaga Netralitas Di Pilkada Kampar

id panwaslu himbau, bupati menjaga, netralitas di, pilkada kampar

Panwaslu Himbau Bupati Menjaga Netralitas Di Pilkada Kampar

Bangkinang Kota, (Antarariau.com) - Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kabupaten Kampar menghimbau agar Bupati Kampar H Jefry Noer bersikap netral dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Kampar 2017 mendatang.

Himbauan ini disampaikan oleh Ketua Panwaslu Kabupaten Kampar melalui Anggota Divisi Hukum dan Penindakan Pelanggaran Zainul Aziz kepada wartawan saat ditemui diruangan kerjanya di Kantor Panwaslu Kabupaten Kampar, Jalan DI Panjaitan, Bangkinang Kota, Senin (3/10).

"Bupati juga dapat memberikan himbauan kepada Aparatur Sipil Negara (ASN), Tentara Nasional Indonesia (TNI), Polri dan juga Kepala Desa untuk menjaga netralitas pada masa kampanye Pilkada Kampar," tegas Zainul.

Ia juga mengingatkan agar Bupati Kampar tidak membuat kebijakan yang dapat menguntungkan salah satu pasangan calon.

"Kalau terlibat dukung mendukung, datang dan hadir, dan membuat kebijakan yang menguntungkan salah satu paslon, dan merugikan paslon lainnya dan ini pidana," jelasnya lagi. (Adv)

Pewarta :
Editor: Netty Mindrayani
COPYRIGHT © ANTARA 2016