London, (Antarariau.com) - Penyanyi Sam Smith akan menjalani operasi pita suaranya yang sakit selama beberapa hari terakhir.
"Saya berjuang menyembuhkan pita suara saua 10 hari terakhir tapi sayangnya belum sembuh juga dan saya akan operasi," kicau Smith, di Twitter, seperti yang diberitakan laman The Telegraph.
Laki-laki berusia 22 tahun ini terpaksa membatalkan semua tur di Australia pekan lalu karena ada pendarahan di pita suaranya.
Sejak saat itu, Smith terbang ke Amerika Serikat untuk berobat ke dokter spesialis. Smith mengaku patah hati karena beberapa pertunjukannya batal.
Menurut dokter, ia akan manggung lagi dalam enam hingga delapan minggu mendatang.
Dalam unggahan di akun Instagram, ia menyatakan dirinya gugup untuk operasinya minggu depan dan ia tidak dapat berbicara selama tiga minggu setelah operasi.
"Tapi dengan operasi, delapan minggu lagi saya akan bisa bernyanyi jadi ini layak," kata Smith.