Golkar Kampar tanam ratusan eucalyptus

id Golkar kampar, kampar

Golkar Kampar tanam ratusan eucalyptus

Pohon Eucalyptus (ANTARA/istimewa)

Bangkinang (ANTARA) - Partai Golkar Kabupaten Kampar melakukan penanaman ratusan pohon eucalyptus di beberapa kecamatan yang ada di Kabupaten Kampar.

Beberapa waktu lalu, penanaman pertama dilakukan di Kecamatan Kampar Kiri Hulu di depan masjid dan lapangan bola pelabuhan Desa Gema menanam pohon sirsak, matoa dan durian.

"Hari ini semua pengurus Partai Golkar, Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KKPG), Angkatan Muda Partai Golkar. (AMPG) dan seluruh Pimpinan Kecamatan melakukan penanaman di lokasi kedua depan Kantor Camat Kampar Air Tiris dan Balai Adat dengan menanam sekitar 200 pohon eucalyptus", kata Ketua Partai Golkar, Repol, S.Ag didampingi Sekretaris Golkar, Yuli Hendra, Ahad.

Wakil Ketua DPRD Kampar ini menjelaskan bahwa gerakan menanam ini adalah hasil kerjasama dengan kementerian perkebunan dan PT RAPP. Tujuannya tidak lain untuk penghijauan dalam mengantisipasi pemanasan global.

Kemudian, lanjutnya, membantu menghijaukan dan memperindah taman kota atau lapangan kantor camat dan balai adat serta mewujudkan tempat yang teduh, indah, hijau dan asri bagi masyarakat yang mampir di tempat itu.

"Biasanya kalau suatu kawasan hijau masyarakat akan segan membuang sampah sembarangan sehingga terhindar dari kawasan yang kumuh dan kotor," ujarnya.