Golkar Kampar target sembilan kursi

id Kursi,Golkar kampar

Golkar Kampar target sembilan kursi

Repol ketua DPD I Partai Golkar. (Dok)

Bangkinang Kota (ANTARA) - Partai Golkar Kabupaten Kampar yang dipimpin Repol menargetkan menang di Pemilu 2024 dengan target perolehan sembilan kursi.

"Ini merupakan target yang akan menjadi kerja bersama untuk meraihnya," kata Repol, Senin.

Diakuinya semua parpol pasti memiliki target kemenangan dan pasti ingin meraih puncak kekuasaan. Tak ada bedanya dengan Partai Golkar.

Apalagi, lanjutnya, Partai Golkar merupakan partai tertua di Indonesia maka tidak salah dan bukanlah hal yang muluk-muluk untuk meraih kemenangan itu.

Dia mengatakan, partai berlambang pohon beringin ini memiliki strategi tersendiri agar tetap pada posisi yang menang, apalagi melihat perkembangan partai ini adalah partai yang mengikuti perkembangan zaman dan lebih modern.

"Banyak kader-kader muda berpotensi untuk menjadi pemimpin di negeri ini ada di setiap daerah," ujarnya.

Sebagai partai modern yang memiliki ciri-ciri systemikorder bukan personal order atau bertumpu pada satu orang, pergantian pimpinan secara berkala, pergantian pimpinan tertinggi terjadi secara terbuka, maka Partai Golkar melaksanakan konsolidasi organisasi mulai tingkat kabupaten, kecamatan dan sampai ke tingkat desa dan sudah terbentuk dan sudah di-SK-kan.

"Agenda konsolidasi ini adalah sebuah keniscayaan dan Golkar selalu hadir di tengah-tengah masyarakat sehingga kehadiran Golkar dirasakan oleh masyarakat sehingga partai tidak hanya hadir ketika mau pemilu saja," kata dia.

Kesuksesan itu kata dia, adalah kerja bersama dan untuk meraih harapan itu Repol yang kesehariannya adalah Wakil Ketua DPRD Kampar ini meminta anggota-anggota fraksi untuk meningkatkan kinerja dan selalu dekat dengan masyarakat.

Golkar juga sudah menyiapkan fungsionaris yang akan dipersiapkan sebagai caleg dan sudah disiapkan satu tahun yang lalu.

Pada pemilu mendatang, Partai Golkar telah menargetkan untuk menjadi presiden RI diusung Ketua Umum Air Langga, di tingkat provinsi Riau adalah Syamsuar menjadi gubernur dan untuk kabupaten, bupatinya adalah Repol.

Bukan tidak mungkin, target kemenangan untuk merih 9 kursi di DPRD Kampar itu dapat diraih Partai Golkar.

Sejarah sebelumnya, Partai Golkar Kampar pernah meraih 16 kursi semasa kepemimpinan Masnur. Saat ini yang duduk di legislatif di DPR RI sebanyak 85 orang, di DPRD Provinsi 11 orang dan di DPRD Kota Pekanbaru 4 orang dan DPRD Kampar 6 orang.