Seorang JCH Sakit Kini Sudah di Mekkah

id seorang jch, sakit kini, sudah di mekkah

Seorang JCH Sakit Kini Sudah di Mekkah

Pekanbaru (Antarariau.com) - Seorang Jamah Calon Haji (JCH), Kartini (60) yang sempat ditunda keberangkatannya, kini sudah berada di Mekkah bersama JCH lainnya tergabung dalam kloter 19.

"Kartini yang kemarin sempat sakit kini sudah tiba di Mekkah dan bergabung kembali bersama jamaah lainnya," kata Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Meranti H. Darwison, MA, di Meranti Kamis.

Menurut dia, seorang JCH asal Kabupaten Kepulauan Meranti itu yakni Kartini (60) yang kemaren tunda keberangkatannya ke tanah suci, dan bersama 80 lainnya Alhamdulillah pemberangkatannya bergabung dalam kloter 19.

Kondisi Kartini, kata Darwison sempat membaik setelah dibawa ke RS Otorita Batam, bahkan yang bersangkutan sudah mendapatkan tranfusi darah.

Saat itu, katanya menambahkan Kartini sempat membaik dan rencananya akan diberangkatkan bersama CJH Rohul di kloter 18, namun kondisinya kembali menurun, dan akhirnya dia diberangkatkan bersama Kloter 19," katanya.

"Kita doakan semoga CJH asal Kabupaten Kepulauan Meranti, tersebut dan CJH yang sedang menjalani rukun Islam kelima itu mendapatkan haji yang mabrur, setelah kembali ke tanah air.