Tembilahan (Antarariau.com) - Harga kakao tanpa fermentasi di Kabupaten Indragiri Hilir, Provinsi Riau mengalami penurunan dari Rp11.500/Kg menjadi Rp10.000/Kg atau sekitar 0,83 persen.
"Harga kakao tanpa fermentasi pada Agustus lebih baik dari pada pekan pertama di September, namun nantinya mudah-mudahan dapat naik kembali," kata Kasi Promosi dan Pemasaran Hasil Perkebunan Dinas Perkebunan Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Aswin Bovita di Tembilahan, Rabu.
Sementara itu, lanjutnya, untuk harga komoditas andalan perkebunan lain seperti kelapa hibrida dan kelapa dalam pada pekan pertama September mengalami kenaikan.
"Harga kelapa hibrida yang sebelumnya Rp1.330/butir naik menjadi Rp1.350/butir, sedangkan kelapa dalam menjadi Rp1.850/butir dari yang sebelumnya Rp1.730/butir," jelasnya.
Ia menyampaikan bahwa hasil komoditas perkebunan lain seperti karet, kelapa sawit, pinang kering kupas dan hasil olahan kelapa berupa kopra juga mengalami kenaikan harga.
"Masyarakat Inhil sangat bergantung pada komoditas perkebunan, terutama kelapa, namun kakao juga sangat berperan penting karena harga kakao lebih stabil daripada harga kelapa," jelasnya.
Oleh sebab itu, pemerintah Kabupaten Inhil terus mengupayakan solusi agar harga komoditas perkebunan yang ada di daerah pesisir Riau itu dapat stabil atau setidaknya berada di harga yang wajar.
"Jika harga hasil perkebunan wajar dan tidak terlalu menurun maka kehidupan ekonomi masyarakat Inhil yang hampir 80 persen adalah petani kebun tentu akan lebih meningkat," katanya.
Berita Lainnya
Kemendag akan kaji terkait penurunan harga sejumlah komoditas pangan
04 October 2024 13:00 WIB
Presiden Jokowi temukan harga sejumlah komoditas murah saat ke Pasar Sukaramai Medan
19 August 2023 16:18 WIB
Harga sejumlah bahan pokok di Inhil berangsur stabil
17 May 2022 18:17 WIB
Bulog pastikan sejumlah komoditas harga pangan stabil pasca lebaran
10 May 2022 15:33 WIB
Sejumlah harga bahan pokok Pekanbaru masih tinggi selepas lebaran
10 May 2022 13:01 WIB
Harga sejumlah kebutuhan pokok di Siak naik jelang Lebaran
25 April 2022 18:10 WIB
Mendag Muhammad Lutfi harap harga sejumlah kebutuhan pokok tetap stabil
14 April 2022 11:34 WIB
Jelang Ramadhan harga sejumlah bahan pokok alami kenaikan di Pekanbaru
02 March 2022 17:18 WIB