Melihat Meriahnya Penampilan Seni Budaya di Malam Festival Timang-Timang Mandau

id melihat meriahnya, penampilan seni, budaya di, malam festival, timang-timang mandau

Melihat Meriahnya Penampilan Seni Budaya di Malam Festival Timang-Timang Mandau

Bengkalis, (Antarariau.com)- Berbagai suku di Kecamatan Mandau, Kabupaten Bengkalis, tampilkan seni budaya di Malam Puncak Festival Timang-Timang Mandau yang digelar di Halaman Gedung Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Kecamatan Mandau, Sabtu malam (4/6).

Penampilan seni budaya tersebut dimeriahkan berbagai suku di mandau diantaranya mulai dari lagu Melayu, Minang, seni kompang dari Mandau Berseri, reog Ponorogo dari IKJR Kecamatan Mandau. Kemudian tarian Putri Tujuh dari Suku Sakai di Kecamatan Mandau, tarian tradisional Rafai dari Suku Aceh di Mandau, dan Pertunjukan Lukah Gilo.

Keelokan penampilan seni budaya dari berbagai suku di Kecamatan Mandau itu sangat menghibur masyarakat kota Duri. Karena masyarakat bisa langsung atau live menyaksikan seni budaya.

Bupati Bengkalis, Amril Mukminin mengatakan, perhatian terhadap seni budaya tidak akan memberikan hasil optimal tanpa adanya keterlibatan dan dukungan berbagai pihak.

“Kebudayaan dan seni yang dimiliki harus senantiasa dilestarikan. Daerah inipatut bersyukur, karena masyarakat masih memiliki sikap berkebudayaan dan berkesenian yang kuat, sehinggapembangunan di bidang kebudayaan dan seni terus mendapat perhatian yang besar dalam kebijakan pembangunan yang dilakukan,” kata amril mukminin.

Ia berharap Disbudparpora Kabupaten Bengkalis, bersama seluruh pemangku kepentingan terkait, untuk terus meningkatkan sinergitas dan kolaborasi dalam menggali dan melestarikan budaya dan seni tempatan di daerah ini.

“Tidak terkecuali yang ada di Kecamatan Mandau. Sebab, jika semua pihak menunjukkan kepedulian dan mau berbuat yang terbaik untuk itu, maka pembangunan kebudayaan dan seni akan bergerak ke arah yang kita harapkan besama,” katanya.

Malam puncak Festival Timang-timang Mandau 2016 ini dihadiri, Bupati Bengkalis Amril Mukminin, Ketua TP PKK Bengkalis Kasmarni, Ketua LAMR Kecamatan Mandau Dzulfikar, Kepala Dinas Budparpora Eduar, Plt Camat Mandau Sapon, sejumlah kepala SKPD dan Camat se-Kabupaten Bengkalis serta ketua ikatan dan paguyuban.