Pendamping di Bengkalis Bakal Dampingi Lebih dari Satu Desa

id pendamping di, bengkalis bakal, dampingi lebih, dari satu desa

Pendamping di Bengkalis Bakal Dampingi Lebih dari Satu Desa

Bengkalis, (Antarariau.com)- Tahun 2016 ini Pendamping Desa di Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau, bakal dan bahkan dipastikan akan mendampingi lebih dari satu desa.

"Tahun 2016 ini merupakan tahun yang luar biasa bagi Pendamping Desa, jika tidak adanya penambahan Pendamping desa pada tahun ini, maka jelas pendamping yang ada saat ini akan mendampingi lebih dari satu desa," kata Koordinator Pendamping Desa Bidang Ekonomi Kabupaten Bengkalis, Fakhtiar Qadri di Bengkalis, Rabu.

Ia mengatakan, sebagaimana diketahui bahwa pada 2016 ini tidak adanya rekrutmen Pendamping Desa sehingga dipastikan pendamping desa yang ada akan mendampingi lebih dari 1 desa.

"Untuk bidang ekonomi saja total pendamping desa yang ada sekitar 97 orang sedangkan yang harus didampingi sebanyak 155 Desa/Kelurahan, terjadi kekurangan 58 orang jika setiap desa didampingi 1 orang perdesa/kelurahan," ujarnya menjelaskan.

Ia berharap, pendamping desa saat ini dapat mengerti dengan kondisi dan semakin mengoptimalkan kinerja dilapangan.

"Kita juga minta terutama dalam tugas-tugas pendampingan agar keberadaan pendamping desa ini benar-benar bermanfaat bagi masyarakat dan Pemerintah," katanya.

Ia menjelaskan, jumlah pendamping desa di Kabupaten Bengkalis saat ini masih kekurangan pendamping.

"Sementara dana yang kita dampingi cukup besar, untuk dana bergulir yang dikelola oleh Usaha Ekonomi Desa /Kelurahan Simpan pinjam (ued/k-sp) saja 1 Miliar hingga 5 Miliar Perdesa/Kelurahan," katanya.

Selain itu, katanya selain dana UED SP ditambah lagi dengan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dan kegiatan pemberdayaan masyarakat dilapangan.