Kamsol belum tempati Rumah Dinas, ini alasannya

id Rumah dinas,kamsol,bupati kampar

Kamsol belum tempati Rumah Dinas, ini alasannya

Penjabat Bupati Kampar H Kamsol yang segera dilantik. (ANTARA/Rahmat Santoso)

Bangkinang Kota (ANTARA) - Penjabat Bupati Kampar Kamsol mengatakan akan segera menempati rumah dinas Bupati Kampar setelah bagian umum mempersiapkan segala sesuatunya.

"Saya akan segera menempati rumah dinas Bupati Kampar jika bagian umum sudah menyatakan siap," ujarnya menjawab wartawan usai serah terima jabatan di Balai Rumah Dinas Bupati Kampar, Selasa.

Dia katakan, terlebih dahulu akan koordinasikan dengan Kabag Umum, "Jika sudah ready, baru saya akan tinggal disini, mungkin masih ada perbaikan-perbaikan," ujarnya.

Kemudian lanjutnya, dalam minggu ini masih harus menyelesaikan tugas-tugas di tempat sebelumnya di Provinsi.

"Walaupun sudah ada pengganti saya, saya akan tuntaskan terlebih dahulu agar saya bekerja full dan lebih fokus dan tenang menjalankan amanah yang diberikan kepada saya disini," terangnya.

Sementara itu mantan Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto sempat menjadi perbincangan karena tidak tinggal di rumah dinas Bupati Kampar selama menjabat. Bahkan untuk berkomunikasi tidak bisa dihubungi secara langsung lewat handphonenya dan harus melalui ajudan.

Karena itu Gubernur Riau Syamsuar menitip pesan saat pelantikan Penjabat Bupati Kampar pada Senin (23/5/2022) di Pekanbaru agar Kamsol lebih fokus bekerja dan menempati rumah dinas untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat.