Jakarta (ANTARA) - Anggota Polda Metro Jaya memperketat pengamanan dengan memasang kawat berduri di depan gerbang Gedung DPR/MPR RI terkait rencana aksi mahasiswa.
Kasubdit Bin Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP M Nasir saat dikonfirmasi di Jakarta, Senin, mengatakan petugas juga memasang betob pembatas jalan (MCB) dan "water barrier".
Nasir menyatakan pengamanan, pengaturan arus lalu lintas disesuaikan dengan kebutuhan dan tingkat keamanan di sekitar Gedung DPR/MPR RI.
Petugas juga menutup sejumlah akses jalan yang menuju depan pintu Gedung DPR/MPR RI di Jalan Gatot Subroto menuju Slipi.
Hal itu terkait dengan rencana aksi mahasiswa menolak pengesahan Rancangan Undang-Undang Kitab Undang-undang Hukum Pidana (RUU KUHP) yang ditunda anggota DPR RI.
Saat ini juga Ketua DPR RI akan berpidato sebagai salah satu agenda Sidang Paripurna Penutupan periode 2014-2019.
Paripurna juga mengagendakan laporan pimpinan Panitia Khusus (Pansus) DPR terkait hasil kajian pemerintah atas pemindahan ibukota negara.
Agenda ketiga Rapat Paripurna DPR adalah pembahasan tingkat II atau pengambilan keputusan terhadap Rancangan Undang-Undang (RUU) tentang Perkoperasian.
Rapat Paripurna tersebut akan berlangsung pada pukul 10.00 WIB di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Jakarta.
Baca juga: Dua mahasiswa tewas di Kendari, Menristekdikti minta usut tuntas
Baca juga: (VIDEO) - Kapolresta Pekanbaru kolaps karena terhimpit mahasiswa saat demo di DPRD Riau
Berita Lainnya
Pelantikan anggota DPRD Inhil diwarnai demo mahasiswa
17 September 2024 20:02 WIB
Tokoh Pemuda Dumai pertanyakan demo bansos di Kejati Riau
07 September 2024 16:12 WIB
Mahasiswa Unri kembali demo Gubernur Syamsuar
07 September 2023 20:24 WIB
Mahasiswa Riau di Jakarta demo desak KPK usut harta Sekdaprov SF Hariyanto
06 April 2023 13:54 WIB
Sejumlah kebijakan manajemen dinilai merugikan, mahasiswa STAIN Bengkalis demo
03 April 2023 20:14 WIB
Tolak UU Cipta Kerja, ratusan mahasiswa kepung DPRD Riau
30 March 2023 18:09 WIB
Ratusan mahasiswa ajak masyarakat dukung UU Cipta Kerja sektor kehutanan dan kebun sawit
14 October 2022 21:00 WIB
Lebih sepekan demo penolakan kenaikan BBM bergulir di DPRD Riau
15 September 2022 17:13 WIB