Siak, (Antara) - Pemerintah Kabupaten Siak, Riau tertarik untuk mengembangkan industri syariah di wilayah setempat karena melihat peluang berkembangnya cukup besar.
"Kami membaca peluangnya cukup besar menjadi produsen dengan beragam komoditi dan produk dalam industri syariah. Dimana pangsa pasar industri syariah ASEAN masih dipegang negara tetangga," ujar Bupati Siak Syamsuar saat kunjungan tim Inovatif Kreatif Melalui Kolaborasi Nusantara (IKKON) dari Badan Ekonomi Kreatif, Kamis.
Menurutnya, industri syariah di Malaysia dan Thailand berkembang pesat karena sudah menerapkan lisensi dan laboratorium halal di sektor pariwisata.
"Semoga bumi Melayu ini kedepannya juga punya lisensi dan laboratorium halal, agar industri syariah di Provinsi Riau bisa bangkit," harapnya.
Peluang industri syariah, lanjut Syamsuar, kini mulai dikenal secara luas. Tidak hanya pada makanan yang berlabelkan halal, tetapi sudah diimplementasikan ke industri perbankan, properti, mode, hingga gaya hidup.
"Saya fikir anak-anak muda Siak cukup bertalenta dan kreatif, namun perlu difasilitasi. Melalui kemitraan Pemkab Siak dan Bekraf ini kami mendorong ekonomi kreatif sebagai sektor penting dari kebangkitan pariwisata daerah yang kental dengan warisan sejarah, budaya, dan alam.
Syamsuar optimis bila ekonomi kreatif bidang industri syariah mampu tumbuh dengan baik di Kabupaten Siak, dan memberi dampak pada penurunan angka pengangguran.
"Saya ingin anak muda kita difasilitasi, baik dari merek, kemasan, maupun pemasaran. Sehingga mereka bisa sukses berkarirenjadi pengusaha," ucapnya.
Irfan, Tim perwakilan Bekraf sangat setuju dengan ide dan gagasan yang disampaikan Syamsuar. Pemikiran Gubernur Riau terpilih itu sejalan dengan program pemerintah pusat yang ingin menjadikan Indonesia sebagai pusat "fashion" muslim di dunia.
"Pak Presiden melalui nawacita juga berkeinginan memajukan Indonesia menjadi sentral fashion muslim untuk dunia," kata dia.
Berita Lainnya
Presiden Jokowi sebut Blok Rokan masih jadi ladang minyak yang cukup besar
02 June 2024 17:35 WIB
Menaker Ida Fauziyah sebut potensi perusahaan berikan pelatihan ke pekerja cukup besar
08 December 2023 11:06 WIB
Cukup besar, Rp50,4 miliar tunggakan peserta BPJS Kesehatan Curup
22 November 2021 8:15 WIB
Bisnis "food cold chain" di Indonesia miliki potensi yang cukup besar
30 July 2021 11:30 WIB
BI Sebut Rupiah Hadapi Tekanan Cukup Besar
03 October 2018 3:50 WIB
BI: Serapan KUR Oleh UMKM Cukup Besar
21 November 2017 2:55 WIB
Setya Novanto Nilai Peluang Petahana Dalam Pilgub Riau Cukup Besar
11 June 2017 18:05 WIB
Potensi Ikan Hias Pekanbaru Dinilai Cukup Besar
15 August 2015 18:19 WIB