Pekanbaru, (antarariau) - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Stasiun Pekanbaru, Riau, menyatakan di Sumatra terdeteksi ada 310 titik panas yang tersebar di seluruh wilayah provinsi.
Analis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru Aristya Ardhitama di Pekanbaru, Selasa, mengatakan, kemunculan titik panas ("hotspot") terbanyak berada di daratan Sumatra Selatan, yakni sebanyak 138 titik.
Kemudian Riau sebanyak 91 titik panas, dan Jambi sebanyak 29 titik panas.
Di Lampung, menurut Ardhitama, titik panas yang terpantau satelit ada 18 titik, Bangka Belitung ada 13 titik, dan Sumatra Utara 12 titik.
"Sedangkan di Kepulauan Riau ada empat titik, Sumatra Barat ada dua, dan Aceh juga ada dua titik, serta Bengkulu satu titik panas," katanya.
Ardhitama mengatakan khusus wilayah Riau, sebaran titik panas terdeteksi terbanyak berada di Rokan Hilir sebanyak 33 titik, Rokan Hulu ada 15 titik, dan Siak serta Bengkali maing-masing 11 dan 10 titik.
Kemudian di Kabupaten Kampar terdeteksi ada delapan titik panas, Dumai (7), Pekanbaru (3), dan Indragiri Hilir serta Kuantansingingi masing-masing dua titik panas.
"Secara keseluruhan, kemunculan titik panas kali ini lebih banyak dibandingkan sebelumnya, dimana di Sumatra sebanyak 163 titik, dan Riau 24 titik panas," katanya.
Berita Lainnya

61 titik panas terdeteksi di Riau, terbanyak di Rohil
25 July 2024 10:40 WIB

124 titik panas terdeteksi di Riau
25 March 2024 5:11 WIB

119 titik panas terdeteksi di Pulau Sumatera, 51 di Riau
18 March 2024 18:03 WIB

418 titik panas terdeteksi di Kaltim
29 October 2023 12:28 WIB

Empat titik panas terdeteksi di Riau
10 March 2023 22:49 WIB

Enam titik panas terdeteksi di Riau
10 August 2021 7:10 WIB

4.045 titik panas terdeteksi di Sumsel
17 October 2020 10:22 WIB

Waspada, Empat titik panas terdeteksi di Riau
18 January 2020 14:47 WIB