Bengkalis (ANTARA) - Wakil Bupati Bengkalis Bagus Santoso meminta Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kabupaten Bengkalis untuk menggunakan batik lokal hasil pengrajin tempatan.
"Kami mendukung pengrajin batik di Kabupaten Bengkalis dimanapun berada, mari berkarya, daftarkan produknya untuk memiliki izin Hak Kekayaan Intelektual (HKI),” ajak Bagus Santoso ketika menyambangi lokasi pengrajin batik di DesaTeluk Latak, Selasa (6/4).
Selain dipergunakan untuk ASN menjadi baju kerja pada setiap hari Kamis, Wabup Bagus Santoso juga mendukung keinginan Kepala Desa Teluk Latak Mansur untuk dijadikan sebagai baju batik bagi peserta didik di Negeri Junjungan ini.
Baca juga: Wakil Bupati Bengkalis ingatkan kebersihan Roro ditingkatkan
"Kita akan berikan dukungan terhadap batik hasil pengrajin di Negeri Junjungan ini," pinta Bagus.
Disampaikan Bagus Santoso, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis akan membantu melalui melalui Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP)dari segi izin maupun pemberdayaan masyarakatnya dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa.
Selanjutnya Wabup Bagus mengatakan, para pimpinan Perangkat Daerah (PD), Camat dan Lurah di Kabupaten Pamekasan hendaknya memberi contoh untuk mengenakan busana batik lokal. Sehingga imbauan yang disampaikan pemerintah mudah diikuti masyarakat.
“Alhamdulillah aparat Desa Teluk Latak dan PKK telah melakukannya, perguruan tinggi yang saya tahu Politeknik juga telah terlibat, tinggal kita di kalangan ASN untuk mengikutinya,” tutur Bagus.
Baca juga: Taekwondoin Bengkalis wakili Riau di PON Papua
Berita Lainnya
Kunjungi Mandau, Kapolda Riau sebut Pilkada di Bengkalis berjalan kondusif
30 November 2024 13:42 WIB
Bupati Bengkails minta ASN kedepankan kepentingan masyarakat
22 October 2024 21:17 WIB
Bupati Bengkais tinjau pelayanan publik di Kecamatan Mandau
22 October 2024 21:10 WIB
Hadiri HUT TNI ke-79, ini harapan Kapolres Bengkalis
05 October 2024 17:10 WIB
Akhmad Sudirman dilantik jadi PJs Bupati Bengkalis
24 September 2024 19:02 WIB
Buka sosialisasi ANBK tingkat SD, ini harapan Kadisdik Bengkalis
21 September 2024 15:38 WIB
Resmikan RSUD di Rupat, Bupati : Jangan buat alur pelayanan berbelit
20 September 2024 15:48 WIB
Bupati Bengkalis minta Galeri Grand Mandau berkembang jadi lembaga mikro ekonomi
20 September 2024 0:16 WIB