Rp 11 Miliar Untuk Petani Dan Nelayan Meranti

id rp 11, miliar untuk, petani dan, nelayan meranti

Meranti, 9/7 (ANTARA) - Dinas Perindustrian dan Perdagangan serta Koperasi (Disperindagkop) Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau, melalui Kementerian Koperasi dan UKM akan mengalokasikan dana Rp11 miliar untuk petani dan nelayan.

"Bantuan tersebut terbit setelah usulan Pemkab Kepulauan Meranti melalui Musrenbang provinsi Riau disetujui Pemerintah Pusat," kata Kadisperindagkop dan UKM Kabupaten Kepulauan Meranti Zulkarnain HM saat dihubungi ANTARA dari Dumai, Jumat.

Dikatakannya, saat ini proses pencairan bantuan itu masih berjalan di Kementerian Koperasi dan UKM Pusat dan diharapkan bila bantuan itu terealisasi dapat menumbuhkembangkan usaha dan peningkatan taraf hidup masyarakat petani dan nelayan di Kabupaten Kepulauan Meranti.

"Penyaluran dana bantuan ini rencananya akan dilakukan dengan dua tahapan, pertama sebesar Rp8 miliar bantuan untuk peningkatan produksi petani karet dan ditahap kedua sebesar Rp3 miliar untuk pengadaan alat tangkap nelayan," tutur Zulkarnain.

Sektor pertanian dan nelayan, lanjut Zulkarnain, merupakan jenis penghidupan terbesar masyarakat Kabupaten Kepulauan Meranti, sehingga diharapkan bantuan itu akan membantu para petani dan nelayan terutama dalam melengkapi keperluan alat kerja mereka.

"Kami turut bersyukur dengan adanya dukungan Pemerintah Pusat dalam upaya meningkatkan taraf hidup petani dan nelayan di Kabupaten Kepulauan Meranti ini. Ke depannya, masyarakat petani dan nelayan di Meranti harus dapat menunjukkan keberhasilannya setelah menerima bantuan ini," katanya.

Berdasarkan data Disperindakop, jumlah petani dan nelayan di Kabupaten Kepulauan Meranti mencapai 12 sampai 20 persen dari jumlah penduduk disana.

Banyaknya masyarakat dengan dua profesi tersebut disebabkan kondisi lahan di Meranti yang cukup subur untuk ditanami berbagai jenis tanaman palawija dan perkebunan industri seperti karet dan sawit. Sementara untuk laut, Meranti merupakan salah satu daerah penghasil ikan terbesar di Provinsi Riau.