Sejumlah Persatuan Pemuda Indonesia Harapkan Adanya Perbaikan Toleransi Dan Kreatifitas

id sejumlah persatuan, pemuda indonesia, harapkan adanya, perbaikan toleransi, dan kreatifitas

Sejumlah Persatuan Pemuda Indonesia Harapkan Adanya Perbaikan Toleransi Dan Kreatifitas

Jakarta (Antarariau.com) - Ketua Umum Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia Sahat MP Sinurat berharap pemuda lebih memperkuat rasa toleransi agar tidak terpengaruh hal yang dapat merusak kenyamanan dalam kehidupan.

Semangat Sumpah Pemuda pada 28 Oktober 2016 ini, menurut Sahat kepada Antara di Jakarta, Jumat, diharap dapat disesuaikan dengan Nawa Cita Presiden Joko Widodo yang menginginkan agar pemuda membangun dan membesarkan daerahnya masing masing.

"Sumpah Pemuda kali ini jadi momen agar kita lebih meneladani semangat tokoh pemuda zaman dahulu dan memperkuat rasa toleransi dalam kehidupan agar pembangunan berjalan baik," kata Sahat.

Dikatakan, pribadi dan moral pemuda akan tetap terpelihara baik jika menjauhi tiga hal yang dapat merusak, yaitu pengaruh narkoba, paham aliran kekerasan atau radikal serta korupsi dari segala hal.

Sebagai generasi calon pemimpin bangsa, kalangan pemuda tidak boleh melupakan sejarah kebangkitan pemuda pada 28 Oktober 1928 karena banyak teladan yang bisa jadi pelajaran untuk kehidupan sekarang.

"Pemuda saat ini agar kembali ke daerah dan membangun wilayah sendiri dengan karya dan prestasi yang dapat membuat bangga masyarakat karena kemajuan hingga ke tingkat nasional," harap dia.

Sementara itu, Ketua Ikatan Pemuda Minang Riau Kota Dumai Provinsi Riau Rudi Junaidi berpendapat pemuda mesti meningkatkan kreatifitas dalam berkarya di daerah demi mendukung sukses pembangunan sesuai bakat dan potensi dimiliki.

Selain itu, Rudi Junaidi mengharapkan pemuda dapat menyikapi perkembangan informasi teknologi dengan arif bijaksana supaya tidak salah dalam pemanfaatan dan tercipta rasa kebersamaan kerukunan yang baik.

"Pembangunan suatu daerah dapat maju berkembang jika didukung pemuda dengan memiliki kreatifitas dan kerja keras, disamping juga harus mempererat kerukunan dan tali silaturahmi dengan semua elemen masyarakat," sebut dia.