VW Perlu Dua Tahun Bangkit Pasca-Skandal Emisi

id vw perlu, dua tahun, bangkit pasca-skandal emisi

VW Perlu Dua Tahun Bangkit Pasca-Skandal Emisi

Hamburg, Jerman, (Antarariau.com) - Pucuk pimpinan manajemen (CEO) Volkswagen (VW) Matthias Mueller mengatakan perusahaannya akan bangkit dalam dua sampai tiga tahun setelah harus "me-recall" 8,5 juta kendaraan di Uni Eropa terkait skandal kecurangan dalam tes emisi diesel.

Matthias Mueller yang menjabat CEO VW sejak bulan lalu mengatakan pihaknya memerlukan dua dampai tiga tahun untuk untuk mengembalikan merek dan melakukan perbaikan di tingkat wilayah setelah terjadinya skandal dalam bisnis otomotif tersebut.

"Kami memiliki peluang bagus untuk kembali bersinar dalam dua sampai tiga tahun," kata Matthias Mueller dalam pidatonya kepada pada manajer Volkswagen di Leipzig, Jerman, dilansir dari Reuters, Kamis waktu setempat (10/15).

VW pun akan me-recall setidaknya 11 juta kendaraan di seluruh dunia, sementara 8,5 juta kendaraan dari Uni Eropa akan direcall menyusul perintah dari pengawas otomotif Jerman (KBA) yang juga memimpin pengawasan di negara Uni Eropa.

Volkswagen mengatakan sebelumnya ada sekitar 8 juta kendaraan yang terkena di Uni Eropa. Seorang juru bicara mengatakan ada 500ribu yang menyerahkan secara "sukarela" kendati belum diketahui apakah mobil mereka juga berisi perangkat lunak yang memanipulasi uji emisi.

KBA mengatakan recall tersebut akan melibatkan 2,4 juta kendaraan di Jerman yang wajib dimulai pada awal tahun depan.

Recall 11 juta kendaraan VW adalah yang yang terbesar dalam sejarah otomotif dunia. Sebelumnya Toyota pada 2009-2010 pernah memanggil ulang 10 juta kendaraan atas masalah akselerasi. Sejumlah produsen otomotif juga pernah melakukan recall terkait kantong udara merek Takata.

Beberapa analis mengatakan skandal emisi ini membuat Volkswagen merugi 35 miliar euro untuk menutupi biaya reparasi kendaraan dan denda atas tuntutan hukum.