Disbun Kuansing Realisasikan Jalan Produksi

id disbun kuansing, realisasikan jalan produksi

Disbun Kuansing Realisasikan Jalan Produksi

Kuantan Singingi, 5/10 (antarariau.com) - Dinas Perkebunan kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau merealisasikan permintaan warga untuk dibangunkan jalan produksi di Desa Kresek kecamatan Gunung Toar Kuansing dalam rangka membuka isolasi daerah dan mempermudah pendistribusian hasil pertanian.

"Selain itu program jalan produksi ini untuk membantu warga yang berada disepanjang tiga kilometer jalan yang dibangun karena dapat memperkecil biaya operasional mencapai pusat kota," kata kepala Dinas Perkebunan kabupaten Kuantan Singingi Wariman melalui kabid Sarana dan Prasarana Delpinis di Kuansing, Jumat.

Ia mengatakan, program peningkatan jalan desa ini menelan dana mencapai Rp330 juta, karena satu kilo meternya menghabiskan dana sebesar Rp110 juta.

Di sepanjang jalan yang dibangun ada sejumlah kebun sawit warga mencapai ratusan hektar, bahkan ada kebun yang dibangun atas bantuan dana APBN dua tahun lalu yaitu tahun 2011 berkisar 100 hektar.

Dengan adanya jalan poros ini, diharapkan akan dapat membantu warga pemilik kebun, pemilik usaha pertanian di sepanjang jalan dan bahkan puluhan warga di daerah sana akan terbantu.

Selain itu manfaat dari pembangunan jalan produksi ini adalah untuk akses masyarakat membawa sarana produksi, membawa hasil kebun keluar dengan mudah, meningkatkan pendapatan petani, biaya operasional petani dapat diminimalisir dengan adanya jalan baru ini.

"Selain itu juga, bahkan ada berkisar 120 hektar lahan potensial lagi akan dapat dimanfaatkan disana kedepannya," sebutnya.

Pihak Dinas Perkebunan tidak menapik bahwa peningkatan jalan produksi ini telah terjadi pindah lokasi, di mana sebelumnya ada kesepakatan dibangun di jalur lalin yang berjarak sekitar satu kilometer dari lokasi saat ini.

Pemindahan lokasi ini akibat ada beberapa warga mempertahankan lahannya untuk tidak dijadikan jalan.

"Sudah enam lokasi rencana jalan yang akan dibangun semua ada masyalah, sehingga terakhir dilokasi saat ini," tegasnya.

Delpinis juga berharap proses pengerjaan jalan produksi ini hendaknya tidak mengalami kesulitan, sesuai hasil survei arealnya mendukung, tidak bergelombang sehingga pengerjaannya dapat terealisasi dengan mudah.