Payakumbuh (ANTARA) - Cabang Dinas Pendidikan Wilayah IV saat ini telah merumahkan semua guru SMA sederajat di Kabupaten Payakumbuh, Sumatera Barat, sampai dengan hasil tes usap yang dilakukan oleh guru-guru di daerah itu keluar.
Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah IV, Asricun di Payakumbuh, Senin mengatakan sampai dengan hasil tes usap keluar untuk keseluruhan, guru tidak boleh untuk datang ke sekolah.
"Nanti kalau hasil keseluruhannya sudah keluar dan dinyatakan negatif, nanti akan dibuatkan juga kebijakan barunya," ujarnya.
Ia menambahkan beberapa waktu setelah kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) berakhir, seluruh guru sudah dibolehkan untuk datang ke sekolah.
"Jadi guru-guru kemarin itu memang sudah ke sekolah, untuk mengajar melalui jarak jauh. Ini karena di Sumbar tidak PSBB lagi," sebutnya.
Namun, sambungnya jumlah guru yang ke sekolah juga diatur dan dibatasi, khususnya untuk SMK 2 Payakumbuh yang gurunya hampir mencapai 200 orang.
"Ini juga berlaku untuk daerah lainnya yang menjadi tanggung jawab saya, yakni Kabupaten Tanah Datar dan Kabupaten Limapuluh Kota," ujar dia.
Dikatakan untuk wilayah IV, jumlah guru SMA sederajat yang positif COVID-19 berjumlah kurang lebih 10 orang yang berasal dari Kota Payakumbuh dan Kabupaten Tanah Datar.
"SMA 3 Payakumbuh, SMK 1 Payakumbuh dua orang, SMA Muchtar, SMA 4, SMA 1 Bukit Barisan dan SMA 1 Batusangkar, 1 orang," katanya.
Baca juga: Antisipasi COVID-19, Polda Sumbar lacak anggotanya
Ia menyebutkan saat ini sampai dengan besok (Selasa) masih ada guru-guru di Payakumbuh yang masih melakukan tes usap. Untuk guru di Kabupaten Limapuluh Kota, pihaknya masih berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan Provinsi untuk dapat memfasilitasi tes usap.
Selanjutnya, Asricun menyebutkan bahwa sampai dengan waktu yang belum ditentukan pembelajaran masih dilakukan dengan jarak jauh.
"Sesuai dengan koordinasi kami dengan Pemkot Payakumbuh, pembelajaran tetap dilaksanakan dari jarak jauh," katanya.
Baca juga: Pedagang SPR Plaza Padang terpaksa pakai genset. Ini alasannya
Berita Lainnya
MTsS Luki binaan UPZ Semen Padang, raih 2 emas, 4 perak kejuaraan silat di Payakumbuh
25 January 2024 10:40 WIB
Pemkot Payakumbuh dukung kendaraan listrik untuk kendaraan dinas di berbagai OPD
26 August 2022 14:59 WIB
Antisipasi macet selama Ramadhan, lalu lintas di pusat kota Payakumbuh diawasi
12 April 2022 16:13 WIB
Pengedar uang palsu ditangkap polisi Payakumbuh saat enak tidur
21 January 2021 17:54 WIB
Terkait Mall pelayanan publik, Bupati Bengkalis Kunker ke Pemko Payakumbuh
13 November 2020 15:56 WIB
Sejumlah karyawan bank di Payakumbuh positif COVID-19
04 September 2020 6:00 WIB
Dampak kasus naik, rencana pembelajaran tatap muka di Payakumbuh-Sumbar batal
19 August 2020 14:01 WIB
Masyarakat Payakumbuh boleh gelar pesta pernikahan
08 July 2020 17:48 WIB