PSPS optimis kalahkan Persidafon

id psps optimis, kalahkan persidafon

PSPS optimis kalahkan Persidafon

Pekanbaru, (ANTARARIAU News) - Laga perdana PSPS Pekanbaru di Kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim 2011-2012, optimis kalahkan Persidafon di sport Centre Kuasing Kamis sore.

Kemenangan adalah suatu keharusan diraih tim berjuluk Askar BBertuah ini, pelatih PSPS, Mundari Karya di Pekanbaru, Kamis.

Ditambah lagi semangat dan aroma persaingan di Kompetisi ISL tersebut sangat tinggi mengingat banyak didominasi klub-klub elit di tanah air, PSPS harus menang, katanya.

Untuk mewujudkan itu, Mundari Karya telah menyiapkan timnya selama tiga hari untuk beradaptasi dengan lapangan.

Kendati ber-home base di sana (Kuantan sengingi), tapi skuad PSPS justru latihannya lebih banyak di Pekanbaru.

Dari hasil latihan yang dilalui dan kebersamaan pemain selama tiga bulan ini, pelatih Mundari Karya mengakui timnya sudah siap tempur.

"Ya, pemain sudah siap tampil, berbagai kelemahan saat uji coba lalu telah kami perbaiki," katanya.

Untuk mewujudkan kemenangan, pemain harus disiplin. Saya yakin kita bisa unggul menghadapi lawan dari tanah Papua tersebut, kata Mundari Karya.

Menghadapi Persidafon, PSPS bakal bermain dengan skema 4-4-2. Kapten tim Dzumafo Epandi Herman bakal diduetkan dengan pemain baru Zainal Arif.

"Duet Dzumafo dan Zainal Arif ini saya yakin akan bagus, dan berbahaya sekali, apalagi bermain didepan publik sendiri," ujarnya.

Mundari menambahkan kombinasi keduanya diharapkan mampu meneror pertahanan Persidafon sepanjang laga.

Dzumafo selama ini telah menjadi mesin gol PSPS bermusim-musim, sementara Zainal Arif adalah pemain yang berpengalaman dan pernah menjadi salah satu striker papan atas Indonesia.

"Di sisi lain dengan kembali bergabungnya Patrice Nzekou, kami berharap lini tengah PSPS kian solid. Aliran bola ke lini depan pun diharapkan bisa berjalan dengan lancar," jelasnya.

Mundari juga yakin dengan memiliki beberapa pemain tengah yang berkwalitas, akan bisa merepotkan semua lawan di ISL.

"Dengan lima pemain tengah yang kita miliki, yakin aliran bola kedepan akan bagus dan merepotkan pertahanan lawan," ujar Mundari Karya yang juga mentan Pelatih Timnas U-16.