Jakarta (Antarariau.com) - Resmi mengikat janji suci pernikahan, pasangan selebriti Song Joong-ki dan Song Hye-kyo menjadi perbincangan hangat netizen, tagar SongSongCouplewedding pun menjadi trending topic tidak hanya di Indonesia, tetapi juga di dunia.
Banyak netizen yang turut berbahagia bahwa pasangan dalam serial TV "Descendants of the Sun" itu akhirnya menjadi pasangan di dunia nyata.
Dari unggahan foto netizen, Song Hye-kyo tampak cantik mengenakan gaun putih panjang dengan potongan leher rendah dan potongan lengan baju di atas pergelangan tangan.
Dalam foto, sambil memegang buket aktris kelahiran 1981 itu tak segan melempar senyum bahagia bersama Song Jong-ki disebelahnya yang mengenakan setelan jas berwarna hitam.
Tidak hanya dipenuhi suka cita, pernikahan SongSongCouple juga penuh haru di mana Song Jong-ki tertangkap kamera mengusap air mata, demikian pula dengan kedua orang tuanya.
Unggahan foto netizen juga memperlihatkan bahwa pernikahan SongSongCouple dihadiri deretan artis papan atas Korea Selatan, diantaranya Jo In-sung, Cha Tae-hyun dan para member Running Man antara lain Lee Kwang-soo, Haha, Ji Suk-jin dan Kim Jong-kook.
Dari pantauan ANTARA News, pukul 16.00 WIB, sebanyak lebih dari 428 kicauan menuliskan #SongSongCouplewedding.