Rengat (ANTARA) - Kapolsek Pasir Penyu, Polres Indragiri Hulu, Kompol Jufri mengadakan pertemuan santai dengan Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) setempat, Sabtu (3/11).
Acara digelar upaya mempersiapkan pelaksanaan pilkada aman dan damai 2024 di tengah masyarakat yang beragam dan beda pilihan.
"Kegiatan juga untuk mempererat hubungan antar instansi serta membahas langkah-langkah strategis selama pilkada," katanya.
Kompol Jufri menjelaskan, pertemuan sembari menikmati bakso itu sebagai momen penting untuk memetakan potensi kerawanan di wilayah Pasir Penyu.
Ingin memastikan bahwa semua pihak, kepolisian dan pemerintah daerah, memiliki kesepahaman yang sama dalam menjaga kondusivitas wilayah selama pilkada sehingga masyarakat dan pemilih merasa aman dan tanpa tekanan dalam menggunakan hak suara pada saat pencoblosan.
"Dalam diskusi yang berlangsung akrab ini, anggota Forkopimcam turut mengidentifikasi sejumlah titik rawan," ujarnya.
Titik rawan yang mungkin memerlukan perhatian lebih, sebab berpotensi menimbulkan konflik, terutama kawasan yang dikenal dengan sejarah ketegangan politik.
Ia menyebutkan, Forkopimcam menyambut baik inisiatif Kapolsek Pasir Penyu dan berharap sinergi yang terjalin dapat menciptakan suasana Pilkada yang lebih aman dan tertib.
Seperti yang disampaikan Camat Pasir Penyu semua harus bersama menciptakan iklim demokrasi yang sehat dengan komunikasi dan koordinasi yang baik menjadi kunci.