Rengat (ANTARA) - Polsek Peranap, Kuantan Singingi, meningkatkan kinerja dalam mensukseskan tahapan Pilkada 2024 agar berjalan secaradamai dan aman dengan berpatroli di wilayah perbatasan, Selasa
Kapolsek Peranap Iptu Dodi Hajri mengatakanpatroli dilaksanakan di sejumlah desa, sekaligus sosialisasi dan menjaga situasi aman, kondusif selama proses tahapan pilkada serentak.
Menurutnya, mensukseskan semua agenda dan program Pilkada 2024 adalah menjadi tanggungjawab bersama, khususnya pihak kepolisian dan TNI.
Beberapa personel Polsek Peranap masuk ke Desa Selunak, Kecatamqn Barang Peranap, Pulau Jambu Kecamatan Cerenti terutama masih dalam wilayah hukum Polsek.
"Saya bersama personel sengaja melakukan patroli ke daerah perbatasan, ini untuk melakukan kegiatan pencegahan gangguan keamanan," ujarnya.
Kegiatan patroli kewilayahan itu dilaksanakan dengan menggunakan kendaraan roda dua karena medan yang dilalui cukup sulit untuk dilewati kendaraan roda empat sekaligus agar lebih mudah melihat dan menyapa masyarakat.
Dalam perjalanan, tim singgah di KM 7 Desa Selunak untuk menyampaikan pesan damai Pilkada tahun 2024 kepada Kepala Dusun dan warga setempat.
Di hadapan masyarakat, Kapolsek Peranap menjelaskan, secara historis wilayah perbatasan Desa Selunak dengan Desa Pulau Jambu Kuansing pernah terjadi konflik.
Konflik itu dilatarbelakangi oleh perebutan lahan dan batas wilayah dan bersyukur permasalahan tersebut sudah selesai.
"Pada saat itu, kami mengimbau masyarakat bersama menjaga situasi Kamtibmas yang baik," sebutnya
Masyarakat diminta tidak mudah terprovokasi yang menggunakan kabar bohong dengan SARA yang dapat memecah belah persatuan.
Masyarakat juga diajak untuk bersama - sama mensukseskan Pilkada serentak dengan menggunakan hak pilihnya.
Pihak Polsek Peranap, Lanjut Kapolsek, akan bersinergi dengan TNI, Panwascam dan PPK Kecamatan untuk bersama-sama menciptakan Pilkada berjalan lancar, damai dan Kondusif.
Berita Lainnya
Ratusan warga Inhu dapat bantuan beras dari perusahaan swasta
23 November 2024 11:30 WIB
Loka POM Inhu musnahkan 43.903 produk tak layak
21 November 2024 13:58 WIB
Saat ke Inhu, Kapolda Riau : Gunakan suara dengan baik
20 November 2024 15:36 WIB
Siswa SMPN I Rakit Kulim dapat pembekalan bahaya narkoba
19 November 2024 14:08 WIB
Empat pengeroyok Jidon Kiki hingga tewas ditangkap Polres Inhu, lima buron
13 November 2024 16:04 WIB
Polres Inhu sikat 28 tersangka kasus narkoba, ada pecatan polisi
12 November 2024 16:48 WIB
Tiga peserta Pilkada Inhu adu gagasan
09 November 2024 13:20 WIB
Indra Prayoga sebut ormas harus jadi mitra pembangunan
07 November 2024 11:35 WIB