Pekanbaru (ANTARA) - Pemerintah Kota Pekanbaru masih belum mengaktifkan kegiatan Hari Bebas Kendaraan Bermotor atau Car Free Day (CFD) yang dipusatkan di Jalan Jendral Sudirman setiap Minggu pagi karena masih melakukan evaluasi.
Kepala Bidang Manajemen Rekayasa Lalu Lintas (MRL) Dinas Perhubungan Pekanbaru, Febrino, Jumat mengatakan, sebelumnya CFD direncanakan buka pada hari Minggu lalu (19/05). Akan tetapi batal dilaksanakan karena ada yang harus dievaluasi lagi.
"Rencananya kemarin mau dibuka, tetapi pada saat rapat evaluasi bersama dengan organisasi perangkat daerah terkait, ada yang tidak hadir sehingga akhirnya CFD belum kita buka kembali," kata Febrino.
Atas hal itu bahkan pihaknya hingga saat ini belum bisa memastikan kapan CFD kembali dibuka. Pasalnya, pihaknya bersama dengan OPD terkait lainnya terlebih dahulu harus menggelar rapat evaluasi bersama antara pihak terkait, seperti Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Satuan Polisi Pamong Praja, dan Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Kota Pekanbaru.
Dia mengatakan ada beberapa hal yang bakal dievaluasi terkait penerapan CFD. Di antaranya terkait tata letak pelaku usaha mikro kecil menengah yang berjualan di sana. Kemudian juga terkait parkir dan lalulintas di sekitar area CFD.
"Nanti apa hasil evaluasi akan kita sampaikan lah. Kami terlebih dahulu akan menggelar rapat bersama dengan OPD terkait," jelasnya.
Kegiatan CFD Pekanbaru digelar setiap hari Minggu pagi pada pukul 06.00 WIB sampai 09.00 WIB. Kegiatan ini digelar di Jln. Jenderal Sudirman, mulai dari jembatan layang simpang Jln Tuanku Tambusai hingga sejumlah ruas jalan di sekitarnya, seperti Jalan Gajah Mada, Jalan Cut Nyak Dhien.
Pemko Pekanbaru sebelumnya menghentikan kegiatan CFD selama bulan Ramadhan dan libur Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah. Namun setelah itu juga belum kunjung dibuka hingga sekarang.