Pekanbaru (ANTARA) - Sekretaris Jenderal Golkar Lodewijk F Paulus memberikan lampu hijau kepada Ketua DPD I Golkar Riau Syamsuar yang saat ini menjabat Gubernur Riau untuk kembali maju pada Pilkada 2024.
"InsyaAllah. Kebulatan tekad dari kader di Riau, mulai dari tingkat DPD I, DPD I, tingkat kecamatan bahkan Ormas sayap Golkar, sudah sepakat untuk mengusung Pak Syamsuar sebagai calon gubernur 2 periode. Kita dukung," kata Lodewijk F Paulus usai perayaan HUT ke-58 Partai Golkar tingkat Provinsi Riau di Pekanbaru, Minggu.
Dalam kegiatan yang dihadiri oleh seribuan kader dan fungsionaris Golkar dari 12 kabupaten/kota di Riau. Teriakan yel-yel Syamsuar dua periode menggema di salah satu ballroom hotel di Pekanbaru itu.
Awalnya, Lodewijk mengawali yel-yel dengan teriakan Golkar dan dibalas Indonesia oleh yang hadir. Lalu dia meneriakkan namaAirlangga dan disambut dengan lantang dengan teriakan presiden!.
Tak kalah antusias, setelah itu Lodewijk meneruskan yel-yel dengan menyebut nama Syamsuar dan disambut dengan lantang dua periode.
Sementara itu, Syamsuar pada dalam pidatonya meminta semua kader Golkar dari semua tingkatan untuk bekerja keras memenangkan Pemilu 2024.
Syamsuar juga mengatakan pihaknya juga gencar menyosialisasikan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto sebagai calon presiden hingga ke desa-desa.
"Semua fungsionaris Golkar riau siap menerima arahan dan bimbingan tenis dari pak Sekjen lodewijk F Paulus," ucapnya.