DPRD Bengkalis minta usulan RLH melalui Kades ke Pemkab

id dprd bengkalis,pemkab bengkalis

DPRD Bengkalis minta usulan RLH melalui Kades ke Pemkab

Rahmayeni anggota DPRD Bengkalis. (ANTARA/Alfisnardo)

Bengkalis (ANTARA) - Anggota DPRD Bengkalis Rahmayeni asal daerah pemilihan (dapil) Kecamatan Siak KEcil, Bukit Batu dan Bandar Laksamana minta agar usulan terkait Rumah Layak Huni (RLH) hendaknya di usulkan dari Kepala Desa (Kades) ke Pemerintah Kabupaten agar tepat sasaran.

"Untuk wilayah Gerbang Laksamana sendiri saya tidak bisa mengatakan sudah tepat atau belum, tapi besar harapan kami agar tepat sasaran hendaknya usulan untuk RLH diusulkan melalui kades ke Pemkab Bengkalis," ujar Rahmayeni, Selasa (17/12/2019).

Wanita berparas cantik ini juga mengapresiasi adanya program RLH dari Pemkab Bengkalis melalui Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (Perkimtam) karena dinilai sangat bermanfaat untuk masyarakat.

"Kami sangat apresiasi sekali karena RLH yang diprogramkan bermanfaat bagi masyarakat yang sangat membutuhkan," harapnya.

Rahmayeni juga berharap agar program RLH ini agar dapat terus berkelanjutan dan bisa dirasakan merata oleh seluruh masyarakat yang ada di Kabupaten Bengkalis yang dinilai benar-benar membutuhkan RLH tersebut.

Ditambahkannya juga bahwa bantuan RLH ini bisa didapatkan juga dari program bantuan stimulan swadaya yang ada di Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) 2020 melalui Kementerian PUPR.

"Selain itu saya dan sahabat-sahabat dari tim pemenangan DPD RI bung Edwin Pratama keliling juga untuk mendapatkan gambaran bantuan untuk program bantuan stimulan perumahan swadaya APBN 2020," kata Rahmayeni.