Diskoperindag Rohul Pantau Kelangkaan Minyak Tanah

id diskoperindag rohul, pantau kelangkaan, minyak tanah

Rohul, Riau 30/8 (ANTARA) - Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Provinsi Riau, segera melakukan pengawasan kepada setiap agen minyak tanah bersubsidi yang mengalami kelangkaan dalam sepekan terakhir.

"Untuk mengantisipasi kelangkaan itu, kita hanya bisa melakukan pemantauan kepada setiap agen yang ada, sebab untuk menambah kuota minyak itu bukan wewenang kita, tetapi berdasarkan kuota nasional atau dari Pertamina", kata Kepala Bidang Perdagangan Dalam Negeri Diskoperindag, Rohul, Sumardi, kepada ANTARA, Senin.

Ia menjelaskan, kelangkaan minyak tanah yang terjadi di Rohul, seperti di Kecamatan Tambusai Utara dan Kecamatan Rambah samo diduga karena penjulan oleh setiap agen yang tidak sesuai aturan dan ketentuan yang berlaku, sebab diakuinya pendistribusiaannya selama ini tergolong lancar.

"Setahu kita pendistribusiaan minyak tanah itu selama ini lancar dan tidak ada masalah", ujarnya.

Menurut dia kuota minyak tanah untuk Kabupaten Rohul, sebanyak 575.000 liter per bulan yang terdiri dari 127 pangkalan, sedangkan untuk kecamatan Tambusai utara sebanyak 110.000 liter untuk 16 pangkalan dan Kecamatan Rambah Samo sekitar 80.000 liter untuk 8 pangkalan.

Kuota ini, akan didistribusikan pada setiap bulannya, namun yang mengatur jadwal pendistribusian itu langsung dari Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas Bumi (Hiswana Migas) DPC Riau Daratan.

Ia menjelaskan dengan kuota yang telah ditetapkan itu diyakininya telah mencukupi keperluan bagi masyarakat, sebab dalam ketentuannya setiap jiwa baik anak-anak maupun dewasa bisa mendapat jatah 3,75 liter per bulannya.

"Jika pembagiannya rata, seharusnya jatah itu mencukupi, misalnya setiap keluarga terdapat empat anggota keluarga maka jika dikalikan 3,75 bisa mendapat sekitar 15 liter per bulan," katanya.

Untuk itu kita mengharapkan kepada agen atau pemilik pangkalan minyak tanah bersubsidi, salurkanlah minyak itu dengan baik.