Dumai, Riau (Antarariau.com) - Lomba mancing Pangkalan TNI AL Dumai pada Minggu (2/12) dalam rangka peringatan Hari Armada Tahun 2018 berhadiah utama Rp10 juta diraih peserta Ison Susanto dengan Ikan Senunggang 1,6 kilogram.
Komandan Lanal Dumai Kolonel Laut Agung Jaya Sartika usai penyerahan hadiah menyebut bahwa lomba mancing ini untuk semarak peringatan Hari Armada 2018 dan upaya meningkatkan hubungan silaturahmi dengan masyarakat umum, terutama peminat memancing di laut.
"Lomba mancing dalam rangka peringati hari armada dan kegiatan sudah berjalan baik, aman dan lancar tanpa kendala," kata Agung, Senin.
Peserta mancing dari berbagai daerah di Riau, di antaranya Kabupaten Bengkalis, Rokan Hilir, Meranti dan lainnya ini, menurut Danlanal Agung telah berlomba dengan menjaga sportivitas, keselamatan dan panitia berlaku adil dalam penilaian.
Perlombaan dipusatkan di Pos Angkatan Laut (Posal) Kelurahan Bangsal Aceh Kecamatan Sungai Sembilan Kota Dumai ini juga dimenangi M Rusdi dengan kategori ikan bersisik yaitu, Ikan Pari 5,5 kilogram dan berhak atas uang Rp7,5 juta dan tropi.
Sementara, Panitia Pelaksana Mayor Laut (E) Arief Brahma Nugraha mengatakan, lomba mancing diikuti seribuan peserta ini selain hadiah utama uang tunai total puluhan juta rupiah, juga disediakan berbagai hadiah menarik lainnya bagi pemancing yang beruntung.
Lomba mancing di laut Dumai ini mempertandingkan dua kategori, yaitu ikan bersisik dengan hadiah utama juara I Rp10 juta, juara II Rp7,5 juta, juara III Rp5 juta, harapan I Rp3 juta dan harapan II Rp2 juta, dan masing masing menerima piala.
Kemudian untuk kategori kedua, ikan tidak bersisik dengan hadiah utama juara I Rp7,5 juta, juara II Rp5 juta, juara III Rp3 juta, harapan I Rp2,5 juta dan harapan II Rp1,5 juta, juga masing masing mendapatkan piala.
"Berbagai hadiah menarik kita siapkan juga untuk peserta dengan cara diundi, di antaranya, kulkas, mesin cuci, sepeda, dispender dan lainnya," kata Arif.