35.000 Pekerja Rentan Riau Mendapat Perlindungan GN-Lingkaran

id 35000 pekerja, rentan riau, mendapat perlindungan gn-lingkaran

35.000 Pekerja Rentan Riau Mendapat Perlindungan GN-Lingkaran

Siak (Antarariau.com) - Sebanyak 35.000 pekerja rentan di wilayah Riau dan Kepulauan Riau kembali mendapatkan perlindungan keselamatan kerja lewat Gerakan Nasional Peduli Perlindungan Pekerja Rentan (GNLingkaran) dari BPJS Ketenagakerjaan bermitra dengan

Bank Riau Kepri.

"Kami sudah menyalurkan ratusan ribu donasi dari banyak perusahaan di berbagai wilayah di Indonesia, harapan kami melalui GN Lingkaran ini masyarakat pekerja di Indonesia bisa terlindungi secara menyeluruh dalam menghadapi risiko sosial yang dapat terjadi dimanapun dan kapanpun, khususnya bagi para pekerja rentan," kata Direktur Investasi BPJS Ketenagakerjaan, Amran Nasution saat acara penyerahan secara simbolik kartu kepesertaan GNLingkar sempena peringatan Hari Ulang Tahun Kabupaten Siak ke-19 di Siak, Jumat.

Donasi yang diberikan oleh Bank Riau Kepri ini dilakukan secara simbolis kepada 5.000 pekerja rentan dengan profesi sebagai petani, pedagang kaki lima dan sektor pekerjaan rentan lainnya.

Acara penyerahan bukti kepesertaannya dilaksanakan oleh Direktur Investasi BPJS Ketenagakerjaan, Amran Nasution, didampingi Bupati Kabupaten Siak sekaligus Gubernur Provinsi Riau terpilih, H. Syamsuar yang dilaksanakan di Kantor Bupati Siak, Kabupaten Siak, Jumat (12/10).

Penyerahan donasi dari Bank Riau Kepri ini juga didampingi oleh Direktur Utama Bank Riau Kepri, DR. Irvandi Gustari, Komisaris Utama Bank Riau Kepri, Mambang Mit, dan jajaran direksi lainnya.

Pada kesempatan ini juga dihadiri oleh Deputi Direktur Wilayah BPJS Ketenagakerjaan Sumbar Riau, Budiono yang bertanggungajawab pada perluasan kepesertaan untuk wilayah Sumbar, Riau, dan Kepulauan Riau.

Amran menjelaskan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan yang menyeluruh kepada seluruh pekerja di Indonesia semakin gencar dilakukan oleh BPJS Ketenagakerjaan.

"Kali ini BPJS Ketenagakerjaan akan menyalurkan donasi CSR dari PT Bank Riau Kepri kepada 35.000 orang pekerja rentan yang tersebar di seluruh wilayah Provinsi Riau dan Kepulauan Riau," ujar Amran

Sebut Amran lagi GN Lingkaran merupakan sebuah inovasi sosial yang ditujukan untuk membantu perlindungan Pekerja Rentan melalui donasi pembayaran iuran jaminan sosial ketenagakerjaan dari dana CSR perusahaan-perusahaan atau sumbangan individual.

Pekerja Rentan merupakan pekerja informal atau Bukan Penerima Upah (BPU) dengan penghasilan harian yang hanya cukup untuk membiayai kebutuhan sehari-hari, sehingga belum sanggup membayar iuran jaminan sosial ketenagakerjaan.

"Oleh karena itu, dengan adanya GN Lingkaran ini, para pekerja rentan ini bisa mendapatkan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan dari BPJS Ketenagakerjan, sampai mereka mandiri untuk membayar sendiri," tegasnya.

Amran menambahkan, jumlah pekerja rentan di Indonesia masih sangat banyak, dan tidak akan dapat terlindungi keseluruhannya dengan hanya mengandalkan program GN Lingkaran, perlu dukungan dari Pemerintah dalam bentuk subsidi iuran seperti Penerima Bantuan Iuran (PBI).

"Kami akan terus membuka kesempatan kepada perusahaan-perusahaan untuk bisa menyalurkan bantuan mereka melalui program GN Lingkaran, agar kesejahteraan bagi seluruh pekerja Indonesia dapat tercapai sesegera mungkin," imbuh Amran.

Ia menambahkan sejauh ini Pemkab Raja Ampat, Sulawesi dan Sumatera Utara sudah mulai menerapkan subsidi iuran Penerima Bantuan Iuran. Karena itu ia berharap untuk wilayah Riau akan mulai dikover oleh Pemda seperti Siak yang di aminin oleh Bupati.

Sementara itu Bupati Siak H. Syamsuar menyatakan saat ini di wajah wilayahnya terdapat 5.000 an pekerja rentan termasuk para tenaga honorer yang belum terkover BPJS Ketenagakerjaan. Untuk itu ia berharap lewat program GNLingkaran ini akan mampu secara bertahap menjamin kesejahteraan sosial.

Bahkan pihaknya aku Syamsuar kedepan akan mencoba membuat peraturan daerah lewat penganggaran APBD Siak untuk subsidi iuran seperti Penerima Bantuan Iuran kepesertaan pekerja rentan.

"Kami merencanakan tahun depan akan ada anggaran subsidi terutama bagi pegawai honorer yang bekerja di wilayah rentan seperti petugas kebersihan, kami juga mengucapkan terimakasih kepada Bank Riau yang sudah membantu," ujar Syamsuar.

Sementara itu Direktur Utama Bank Riau Kepri, DR. Irvandi Gustari pihaknya sudah tiga tahun menjadi donatur program GNLingkaran dengan total yang sudah terbantu sebanyak 35.000 pekerja rentan.

Ia menambahkan bantuan ini diberikan sebagai stimulus bagi pekerja rentan untuk kurun waktu pertanggungan selama enam bulan kemudian diharapkan mereka akan disubsidi oleh pemda bahkan mandiri.

"Bank Riau-Kepri maju dan berkembang oleh srakeholder makanya kita harus peduli kepada yang membesarkan kami," kata Irvandi.