Pekanbaru (ANTARA) - Sampah menumpuk di pinggir Jalan Sobrantas tepatnya di depan gedung Graha Pena dan menimbulkan bau busuk yang menyeruak serta banyak lalat yang berterbangan di atas tumpukan sampah, Jumat.
Sumardi, warga sekaligus pedagang yang berjualan di sana merasa sangat terganggu dengan bau yang tidak sedap.
"Sebagai penjual makanan itu terganggu total, dipandang tidak enak dan baunya mintak ampun apalagi kalau malam, dan ini di depan kantor juga, kalau hujan bisa banjir dan sampahnya sampai ke mana-mana," katanya.
Ia menjelaskan tempat tersebut bukan tempat resmi pembuangan sampah dan sudah ada tiga tahun orang membuang sampah di sana.
"Saya di sini sudah 13 tahun tidak ada buang sampah di sini, dan saya sering marah bahkan berantam liat orang buang sampah di sini," jelasnya.
Baca juga: Warga Pekanbaru keluhkan sampah beraroma tak sedap di Pasar Pagi Arengka
Adapun sampah yang dibuang berasal dari sampah rumah tangga dan orang jualan seperti sampah kulit kelapa, tebu, dan sate."Tidak sekali sampai dua kali bahkan sampai sepuluh kali becak yang buang sampah dan beberapa mobil pun buangnya di sini juga," ucapnya kesal.
Lebih lanjut,Sumardi mengatakan tempat tersebut pernah dijaga sama Satpol PP dan petugas kebersihan. Sampah yang diangkut per hari minimalnya tiga truk dan pengangkatannya jam 05.00 WIB sampai 07.30 WIB.
"Beberapa hari dijaga petugas, cuma tidak sampai tiga hari sudah dibuang di sana lagi. Pengambilannya tiap hari dan sering juga mogok bisa dua hari sekali," lanjut Sumardi.
Hal yang sama dirasakan oleh Annisa yang melintas di jalan tersebut mengatakan sampah disana sangat mengganggu penglihatan dan penciuman.
"Setau saya itu bukan tempat pembuangan sampah. Mana mungkin ada tempat pembuangan sampah di area dekat perkantoran," ucapnya.
Annisa berharap pemerintah langsung turun tangan ambil tindakan dan dikasih plang atau spanduk bahwasanya itu bukan tempat pembuangan sampah.
"Pemerintah harus tegas lagi bagi pelaku yang membuang sampah disana," harapnya.
Namun selang beberapa waktu berdasarkan pantauan Antara mobil pengangkut sampah datang dan mengangkut semua sampah yang ada di sana.
Sampah di Jalan Soebrantas Pekanbaru timbulkan bau menyengat
ebagai penjual makanan itu terganggu total, dipandang tidak enak dan baunya mintak ampun apalagi kalau malam,